Tagar #PUBGHaram Puncaki Twitter, Dukungan Atau Penolakan?

Tagar #PUBGHaram memuncaki trending di Twitter, apa itu sebuah dukungan Atau penolakan?
Game PUBG. (Foto: redbull.com)

Jakarta, (Tagar 23/3/2019) - Wacana fatwa haram oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) terhadap Game PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG), semakin menjadi pembicaraan publik. Tagar #PUBGHaram bahkan memuncaki Trending Topic di Twitter hari ini, Sabtu (23/3).

Wacana fatwa haram terhadap game PUBG digelindingkan MUI paska kejadian teror di Selandia Baru. Alasannya, permainan daring itu disebut-sebut menjadi inspirasi pelaku teror dalam aksi penembakan brutal dua masjid tersebut.

Meski tagar #PUBGHaram didominasi perbincangan atau komentar penolakan, beberapa netizen juga terpantau menyuarakan dukungan.

PUBGTrending topic #PUBGHaram berisi opini terkait fatwa haram MUI terhadap permainan daring PUBG. (Foto:Twitter/#PUBGHaram)

Warganet dengan akun @alifsetyoaji92 misalnya. Melalui cuitan twitter, dirinya menyetujui wacana fatwa haram MUI terkait permainan daring PUBG. Sebab, Alif menilai game tersebut merusak moral dan merusak kualitas berpikir.

"Sangat setuju bila orang di Indonesia yang kedapatan maen PUBG dipenjarakan seperti di India, Game itu Merusak moral bangsa, merusak kualitas berfikir, merusak kualitas bekerja, dan pembodohan #PUBGharam," katanya

Cuitan tersebut lantas ditanggapi warganet lain, yakini Hendra Permadi yang kemudian menolak opini Alif. lewat akun @katabaris, dirinya menjelaskan bahwa PUBG hanyalah sebatas permainan yang tidak perlu dibesar-besarkan.

"PUBG itu Hanya sebatas game untuk hiburan & refresh otak dari penatnya kegiatan, jangan terlalu dibesar-besarkan dengan teori yg dangkal & tidak kamu mengerti. Masalah merusak moral , kualitas berfikir, bekerja & pembodohan itu tergantung dengan pola pikir individu itu sendiri," cuitnya.

PUBGTrending topic #PUBGHaram berisi opini terkait fatwa haram MUI terhadap permainan daring PUBG. (Foto: Twitter/#PUBGHaram)

Tagar #PUBGHaram yang berisi perbincangan warganet mengenai fatwa haram tersebut mulai menduduki puncak Trending Topic Twitter pada Sabtu (23/3) pagi, sekira pukul 08:00 WIB.

Hingga pukul 11:32 WIB, Hashtag terpantau masih berada di posisi nomor satu trending topic media sosial berlogo burung biru tersebut. []

Berita terkait
0
5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Hunian di Sentul
Selain Bekasi dan Tangerang Selatan, Bogor menjadi kota incaran para pemburu hunian di sekitar Jakarta. Simak 5 hal ini yang perlu diperhatikan.