Sitinjau Laut Longsor Lagi, Padang-Solok Macet

Jalan utama Padang-Solok, Sumatera Barat diterjang longsor, Rabu malam. Beruntung tidak menelan korban jiwa
Jalur Padang-Solok kawasan Sitinjau Laut diterjang longsor, Rabu 5 Juni 2019 malam. (Foto: Istimewa)

Padang - Jalan utama Padang-Solok, Sumatera Barat (Sumbar) Km 24 kembali diterjang longsor, Rabu 5 Juni 2019. Beruntung bencana alam tersebut tidak menelan korban jiwa.

Dari informasi, longsoran bukit yang terjadi jalur lintas Sumatera itu sempat menimbulkan kemacetan hingga radius satu kilometer.

"Ya, longsor lagi tadi malam. Sekitar pukul 20.30 WIB," kata Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Zulkafde, Rabu 5 Juni, malam.

Longsoran tebing bukit itu terjadi di Panorama II, pendakian Sitinjau Laut yang berada di Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang.

Lokasi bencana ini merupakan bekas longsor yang terjadi pada Selasa 3 Juni 2019 lalu.

"Bekas longsornya masih dalam keadaan terbuka, sehingga rawan longsor lagi," katanya.

Selain material lumpur dan bantu, longsor tersebut juga menumbangkan sejumlah pohon yang sampai menutupi badan jalan.

"Arus lalu lintas sempat tutup total sekitar 30 menit," terang Kompol Zulkafde.

Menurut Zulkafde, tim BPBD gabungan berhasil menyingkirkan material longsor menggunakan alat berat sekitar pukul 21.15 WIB.

Setelah itu, arus lalu lintas kembali normal. Namun, masih sedikit tersendat karena antrian kendaraan macet cukup panjang. []

Baca juga:

Berita terkait
0
Kementerian Agama Siapkan Pengaturan Hewan Kurban di Tengah Wabah PMK
Menjelang dan pada Iduladha dan tiga hari tasyrik di Iduladha pasti kebutuhan hewan ternak terutama sapi dan kambing itu akan tinggi