TAGAR.id, Jakarta - Kabar bahagia datang dari aktris Febby Rastanty. Ia baru saja mengumumkan pertunangannya dengan sang kekasih, Drajat Djumantara.
Febby mengunggah potret acara lamarannya dengan Drajat di akun Instagram pribadinya. Dalam foto itu, Febby tampak cantik mengenakan kebaya berwarna salem, sementara Drajat memakai beskap berwarna merah marun.
Mereka berpose di depan dekorasi tanaman hijau dan juga bunga matahari.
- Baca Juga: Ketulusan dan Kesigapan Febby Rastanty Jadi Bridesmaid di Pernikahan Jessica Mila Tuai Pujian
"Mereka bilang kita tak bisa melakukannya. Tapi, sepertinya kita berhasil," tulis Febby Rastanty di kolom caption.
Sementara itu, di Instagram Story, Febby mengunggah foto ketika jari manisnya dan Drajat saling bertautan. "Bismillahirahmanirahim," katanya.
Ia juga mengunggah ulang postingan orang-orang terdekatnya yang mengucapkan selamat atas pertunangan Febby dan Drajat.
Sederet rekan selebriti pun tak lupa memberikan ucapan selamat untuk Febby. Mereka turut bahagia karena Febby dan Drajat akan melangkah ke jenjang yang lebih serius.
"Bismillah lancar dan berkah Kak Febb," tulis Cut Syifa.
"Wobooooo congrats guys!! Lancar2 ya," kata Ibrahim Risyad.
"Selamat sayanggg," ujar Prilly Latuconsina. []