Sah Jadi Ketum PSI, Kaesang Ingin Menjalankan Politik Move On

Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, menerima mandat Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sebagai Ketua Umum PSI.
Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep. (Foto: Tagar/Tangkapan Layar)

TAGAR.id, Jakarta - Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, menerima mandat Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sebagai Ketua Umum PSI periode 2023-2028. Mandat tersebut diterimanya dalam forum Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI.

Ia mengakui, Jokowi sebagai ayah menjadi panutannya untuk terjun ke dunia politik. Sosok yang dipandangnya bekerja dengan ikhlas dan komitmen untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.

Alasan lainnya bergabung dan menjadi Ketua Umum PSI adalah untuk membantah rasa pesimistis para anak muda terhadap dunia politik. Tujuan besarnya adalah melahirkan optimisme kepada mereka.


Saya ingin kita di PSI ini menjalankan politik move on, move on pesimisme, move on dari cara-cara berpolitik lama, move on dari cara berpolitik yang memecah belah, gemar menebar fitnah dan hoks.


"Politik yang dilakukan secara benar oleh orang yang tepat akan menjadi sumber kebaikan dan kesejahteraan," ujar Kaesang.

"Politik adalah jalan ninja kita," sambungnya menyemangati kader PSI yang memenuhi Djakarta Theater.

PSI dipandangnya sebagai partai dengan idealisme dan integritas yang kokoh dan konsisten dalam perjuangan anak muda. Namun, hal tersebut tentu membutuhkan kekuatan yang sangatlah besar, khususnya dalam menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 2024.

Selain itu, Kaesang berharap PSI menjalankan politik dengan gembira, dan politik move on dari cara-cara lama. 

"Saya ingin kita di PSI ini menjalankan politik move on, move on pesimisme, move on dari cara-cara berpolitik lama, move on dari cara berpolitik yang memecah belah, gemar menebar fitnah dan hoks," ucapnya. []

Berita terkait
Jubir PSI Sebut Kehadiran Kaesang Akan Berdampak Baik pada Partainya
Beredar labar anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep akan menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
PSI Gelar Kopdarnas Hari Ini, Mungkinkah Kaesang Jadi Ketum Gantikan Giring?
Kopdarnas PSI digelar PSI di tengah mencuatnya usulan putra bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep, menjadi ketua umum partai.
Begini Canda Gibran Telepon Kaesang Usai Ramai Disebut Gabung PSI
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, enggan menanggapi terkait isu adiknya, Kaesang Pangarep, disebut akan bergabung dengan PSI.