Rayakan 10 Juta Fans di Indonesia, Realme Kabulkan 10 Permintaan Penggemarnya

Realme akan mengabulkan 10 permintaan Realme Fans dalam rangka merayakan tercapainya 10 juta penggemar di Indonesia.
Realme meraih 10 juta Realme Fans di Indonesia. (Foto: Tagar/Realme Indonesia)

Jakarta - Sebagai brand teknologi yang terbilang baru menginjakkan kaki ke Indonesia, Realme memiliki banyak sekali pencapaian. Saat ini, Realme Indonesia merupakan salah satu merek ponsel pintar yang berada pada top 4 market smartphone di Indonesia. Tidak hanya itu, market share yang dimiliki oleh Realme Indonesia juga terbilang cukup banyak dan mencapai hingga 15 persen di seluruh Tanah Air.

Salah satu cara Realme merayakan keberhasilan mereka adalah dengan meluncurkan produk Realme Watch S Master Edition yang diluncurkan pada 3 Mei 2021.

Hal mengejutkan juga diberikan oleh Realme dari jumlah penggemarnya, di mana pada bulan Mei ini, Realme Indonesia mengumumkan telah berhasil mencapai 10 juta pengguna di Indonesia, membuktikan eksistensinya sebagai brand smartphone yang trendi dan menjunjung tinggi teknologi mutakhir bagi anak muda.

Mengingat pencapaian yang menakjubkan, Realme Indonesia memberikan berbagai kejutan kepada para Realme Fans. Salah satu cara Realme merayakan keberhasilan mereka adalah dengan meluncurkan produk Realme Watch S Master Edition yang diluncurkan pada 3 Mei 2021.

Realme Watch S Master EditionRealme Watch S Master Edition. (Foto: Tagar/Realme Indonesia)

Arloji ini meluncur bersamaan dengan peluncuran warna terbaru dari Realme 8 Pro, yaitu Illuminating Yellow. Realme Watch S Master Edition sendiri memiliki keunikan tersendiri, di mana watch ini dibentuk dan di desain ekslusif oleh Grafflex, salah satu seniman terkenal asal Korea Selatan. Grafflex mendesain 2 strap dari Realme Watch S Master Edition, menggabungkan teknologi dengan desain hip street yang sangat menarik bagi mata. Tidak hanya dua strap unik, namun Realme juga memberikan stiker-stiker trendi dalam kotak penjualan yang juga unik bagi para pembeli Realme Watch S Master Edition ini.

Realme tidak berhenti sampai di situ. Produsen teknologi asal Tiongkok ini juga menyiapkan program lain bagi para Realme Fans yang dapat mengabulkan permintaan mereka. Program ini dilakukan dalam rangka 10 juta pengguna, yang mana Realme akan mengabulkan 10 permintaan Realme Fans di Tanah Air.

Para Realme Fans dapat merekam video berisikan ucapan selamat dan harapan mereka untuk realme Indonesia kedepannya, dan mengunduh video itu di TikTok atau pun di Instagram. Video ini sendiri diharapkan memiliki durasi kurang dari 1 menit dan dikumpulkan sebelum tanggal 10 Mei 2021.

Pada bulan Mei ini, Realme juga membuka realme Pop-Up Store untuk memamerkan semua produk mereka, termasuk realme Watch S Master Edition serta realme Watch 8 Pro Illuminating Yellow di Laguna Atrium Central Park Mall, Jakarta Barat. Pop-Up Store dari Realme ini akan hadir mulai tanggal 3 Mei 2021 hingga tanggal 9 Mei 2021.

Jangan lewatkan berbagai penawaran menarik yang ditawarkan setiap pembelian produk Realme di Pop-Up Store tersebut. Untuk informasi lebih lanjut mengenai program-program Realme di atas, kalian dapat mengunjungi situs resmi Realme Indonesia di realme.com/id atau sosial media realme Indonesia di Instagram @realmeindonesia. []

Berita terkait
Instalasi Keren dari Kamera Realme 8 Pro di Infinity World Pop-up Store Jakarta
Realme secara khusus mengadakan Realme 8|8 Pro Infinity World Pop-up Store di Centrak Park Mall, Jakarta.
Harga Realme 8 Pro Illuminating Yellow dan Realme Watch S Master Edition
Realme meluncurkan Realme 8 Pro edisi spesial Ramadan Illuminating Yelow dan Realme Watch S Master Edition. Ponsel ini bisa menyala dalam gelap.
Review Realme Buds Air 2 Neo, Suara Bass dan Treble Enak di Kuping
Realme Buds Air 2 Neo mengeluarkan suara bass dan treble yang seimbang sehingga menghasilkan suara stereo yang jempolan.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.