Ranjau Ancam Kamboja, Tanzania Kirim Pasukan Tikus Raksasa

Sebanyak 16 tikus raksasa segera dikirim Tanzania ke Kamboja untuk mendeteksi ranjau darat.
Tikus raksasa Afrika dimanfaatkan sebagai pencari ranjau darat dan mampu melacak TBC dalam waktu singkat. (Foto: Ist)

Arusha, Tanzania, (Tagar 29/8/2017) – Sebanyak 16 tikus raksasa segera dikirim Tanzania ke Kamboja untuk mendeteksi ranjau darat. Tikus berkantung raksasa ini telah dilatih untuk mendeteksi ranjau darat oleh organisasi nir-laba Belgia, APOPO, di Markasnya di Wilayah Morogoro di Tanzania Timur.

Said Dibwe, pelatih dari APOPO Rodent Research Project, mengatakan Pemerintah Kamboja telah meminta Tanzania mengirim 16 tikus untuk mendeteksi ranjau darat. Menurutnya, tindakan ini akan menyelamatkan nyawa rakyat Kamboja serta mengurangi kematian dan cedera akibat ledakan ranjau darat.

"Sekarang ini kami cuma menunggu izin dari Kementerian Sumber Daya Alam dan Pariwisata sehingga kami dapat mengirim tikus pendeteksi ranjau ke Kamboja," kata Dibwe, Selasa (29/8) pagi.

Sebelumnya, Februari tahun ini, APOPO telah mengirim sebanyak delapan tikus pendeteksi ranjau darat ke Kamboja dan tanggapannya bagus dan itu sebabnya mengapa Pemerintah Kamboja memutuskan untuk meminta tambahan.

Permintaan serupa juga datang dari berbagai negara yang telah dirundung ledakan ranjau darat seperti Mozambik, Angola, dan Kamboja.

"APOPO sudah mengirim 70 tikus pendeteksi ranjau ke Mozambik dan kami menunggu untuk mengirim delapan tikus pendeteksi ranjau ke Angola dan kami juga berencana mengirim tikus pendeteksi ranjau ke Zimbabwe," jelasnya.

Pusat pelatihan APOPO didirikan tahun 2000 di Tanzania. Pelatihan tikus pengendus ini dilakukan oleh Universitas Pertanian Sokoine (SUA), berpusat di Morogoro melalui kerja sama dengan Departemen Biologi di University of Antwerp (UA).

Instalasi pelatihannya terdiri atas 24 hektare medan ranjau percobaan dengan lebih dari 1.500 ranjau darat yang sudah dijinakkan dan ditimbun.

Tikus raksasa tersebut juga dilatih untuk mendeteksi Tuberculosis (TB). (yps/ant)

Berita terkait
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.