Rahayu Saraswati Sedih Saat Berada di Sungai Cisadane

Rahayu Saraswati Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut 1 menemukan limbah berwarna hijau toska saat ia menyusuri Sungai Cisadane.
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut 1 menemukan limbah berwarna hijau toska saat menyusuri sungai Cisadane. (Foto: Tagar/Media Center Muhammad-Saraswati)

Jakarta – Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut 1 menemukan limbah berwarna hijau toska di Sungai Cisadane yang mengalir dari sebuah pabrik. Limbah ini, ditemukan Rahayu Saraswati setelah 40 menit ia menyusuri sungai tersebut.

"Saya menyusuri Cisadane untuk melihat potensi dibuat eco-wisata dan transportasi air, tapi menyedihkan melihat aliran limbah berwarna hijau toska masuk sungai tanpa melewati proses filterisasi dan pengolahan," kata Rahayu Saraswati, Selasa, 3 November 2020.

Sungai Cisadane harus kita selamatkan dan ditata lewat sebuah program serius. Begitu pun dengan kondisi TPA Cipeucang, sudah waktunya diakhiri pencemaran lingkungan ini.

Menurut Direktur Bank Sampah Sungai Cisadane (Banksasuci) Tangerang, Ade Yunus, yang mengantar Rahayu Saraswati, limbah tersebut berasal dari sebuah pabrik tisu. Ade Yunus menjelaskan, bahwa kasus pencemaran limbah ini sudah lama dilaporkan. Namun hingga kini tidak direspon serius dan akibatnya limbah masih mengalir begitu saja.

Dalam perjalanannya, Keponakan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ini juga melihat pipa-pipa air dari PDAM yang ternyata mengambil air dari Sungai Cisadane untuk diproduksi lagi menjadi air bersih. Kemudian, PDAM mengalirkan air bersih itu ke rumah-rumah di Kabupaten Tangerang, Tangerang Kota, hingga Tangerang Selatan. Kegiatan ini, sudah dimulai sejak era kolonial atau sekitar tahun 1930-an.

Rahayu SaraswatiRahayu Saraswati Djojohadikusumo, Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut 1 menemukan sisa sampah saat menyusuri Sungai Cisadane. (Foto: Tagar/Media Center Muhammad-Saraswati)

"Sungai Cisadane dicemari limbah berbahaya tapi menjadi sumber air PDAM, saya ingin mengajak warga di sepanjang bantaran Sungai Cisadane untuk tidak lagi membuang sampah ke sungai. Karena bagaimana pun air sungai Cisadane ini adalah sumber air minum untuk bersama," ucapnya.

Rahayu Saraswati, terkenal sebagai wanita yang rajin masuk kampung untuk bertemu dan menyapa warga Tangsel. Selain itu, ia juga rajin gowes sepeda melewati pasar-pasar untuk bertemu pedagang. Kini, Rahayu Saraswati mulai turun langsung untuk melihat sungai Cisadane.

Dimulai dari Banksasuci yang ada di Tangerang, Rahayu Saraswati menyusuri Sungai Cisadane menuju Tangerang Selatan. Dari perjalanan ini, ia sangat yakin sungai itu bisa dibersihkan dan dimanfaatkan untuk tempat wisata ramah lingkungan dan sebagai jalur transportasi alternatif.

Rahayu Saraswati pun melanjutkan perjalanan dan setelah empat jam menyusuri sungai, ia kembali tercengang saat memasuki kawasan Tempat Pembuangan Sampah (TPA) Cipeucang.

Rahayu Saraswati DjojohadikusumoRahayu Saraswati Djojohadikusumo, Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut 1 melihat kondisi TPA Cipeucang saat menyusuri sungai Cisadane. (Foto: Tagar/Media Center Muhammad-Saraswati)

Di TPA ini, Rahayu Saraswati melihat pendangkalan sungai akibat jebolnya dinding TPA belum lama ini. Menurut Direktur Banksasuci, Ade Yunus kejadian tembok jebol dan sampah tumpah ke sungai itu sudah beberapa kali terjadi lantaran tumpukan sampah di TPA tersebut sudah melebihi kapasitas.

"Laporan demi laporan pun tidak kunjung diselesaikan. Terlebih jika mulai memasuki musim penghujan, maka air hujan akan meresap ke dalam sampah, lalu mengalir masuk sungai. Maka lengkaplah kawasan di sekitar Tangsel dan Tangerang Kota akan mencium bau busuk yang sangat menyengat" jelas Ade Yunus.

Ironisnya, PDAM mengambil air yang terkontaminasi dengan sampah ini untuk diproduksi sebagai air minum masyarakat sekitar.

Saat menyudahi perjalanan, Rahayu Saraswati menegaskan bahwa Sungai Cisadane harus diselamatkan, pencemaran lingkungan harus diakhiri juga kondisi TPA Cipeucang harus diperbaiki.

"Sungai Cisadane harus kita selamatkan dan ditata lewat sebuah program serius. Begitu pun dengan kondisi TPA Cipeucang, sudah waktunya diakhiri pencemaran lingkungan ini,” tutupnya.[]

Berita terkait
Celaan Seks Pilkada Tangsel, Saraswati Tempuh Jalur Hukum
Saraswati menempuh jalur hukum atas pelecehan seksual yang sudah dua kali menyerangnya saat perhelatan Pilkada Tangsel 2020.
Muhamad-Saraswati Akan Tutup dan Alih Fungsi TPA Cipeucang
Muhamad dan Saraswati akan menutup TPA Cipeucang dan jadikan ruang terbuka hijau bila menangkan Pilkada Tangsel.
Makna No 1 untuk Calon Wakil Wali Kota Tangsel Rahayu Saraswati
Calon Wakil Wali Kota Tangsel Rahayu Saraswati Djojohadikusumo mendapatkan nomor urut 1. Apa makna nomor urut itu?
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu