Puncak Hujan Deras, Kakorlantas: Hati-hati

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Istiono mengimbau masyarakat untuk waspada dan hati-hati.
Kondisi lalu lintas di Simpang Gadog yang terpantau lengang saat hujan. (Foto: Tagar/Dicky Kurniawan)

Bogor - Kawasan wisata Puncak, Bogor, Jawa Barat diguyur hujan yang cukup deras dari pukul 16.00 WIB. Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Istiono mengimbau masyarakat untuk waspada dan hati-hati.

"Masyarakat terus waspada dan hati-hati karena suasana dari sore tadi sudah mulai hujan deras. Bahkan perkiraan BMKG mengatakan di atas akan hujan terus menerus, kabut sendiri sudah mulai turun," kata Irjen Istiono.

Irjen Istiono juga mengatakan personel kepolisian sudah disiagakan untuk membantu masyarakat pada keadaan darurat saat hujan.

"Antisipasi hujan ini personel kami sudah siaga semuanya. Baik dari personel, peralatan, dengan sarana dan prasarananya, termasuk unit kesehatan pun sudah siap semua," ujarnya.

Selain itu, Irjen Istiono mengimbau masyarakat setempat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang berlibur di kawasan puncak.

"Masyarakat setempat harus bijak menyikapi bahwa masyarakat yang ke atas begitu banyak. Oleh karena itu juga perlu di komunikasikan, dilayani dengan baik dan jalur untuk mereka berinteraksi pun kami akomodir disana," katanya.

Sebagai informasi tambahan, saat ini puncak sedang diberlakukan car free night (CFN), di mana kendaraan roda empat dilarang melintasi jalur Puncak Bogor, Jawa Barat.

CFN berlaku dari tanggal 31 Desember 2019, pukul 18.00 WIB sampai dengan 1 Januari 2020, pukul 06.00 WIB. []

Berita terkait
Akses Kendaraan Menuju Puncak Bogor Ditutup
Jalur lalu lintas menuju Puncak Bogor ditutup total untuk mengadakan car free night. Lalu lintas baru dibuka Rabu pagi, 1 Januari 2019.
Jalur Puncak Ramai Lancar Jelang Penutupan Total
Jalur Puncak Bogor masih terpantau ramai lancar, Selasa, 31 Desember 2019, pukul 16.30, menjelang pemberlakuan CFN pada pukul 18.00 WIB.
Malam Tahun Baru Jalur Menuju Puncak Bogor Ditutup
Polres Bogor akan memberlakukan car free night (CFN) pada malam tahun baru di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.