PSSI Sebut Luis Milla Bakal Kembali Tangani Timnas

PSSI menyebut pelatih Luis Milla dan Shin Tae-Yong menjadi kandidat pelatih tim nasional menggantikan Simon McMenemy.
Ketua Umum PSSI Komisaris Jenderal Polisi Mochamad Iriawan menyebut pelatih Luis Milla sebagai salah satu kandidat pelatih tim nasional menggantikan Simon McMenemy. (Foto: ANTARA/Sigid Kurniawan)

Jakarta - PSSI menyebut pelatih Luis Milla menjadi salah satu dari beberapa kandidat pelatih tim nasional menggantikan Simon McMenemy. Selain Milla, pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-Yong, menjadi kandidat kuat. 

PSSI menunjukkan keseriusannya mendapatkan pelatih yang berkualitas untuk timnas. Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyatakan pihaknya tidak ingin asal-asalan dalam menentukan pelatih timnas.

Pasalnya, sang pelatih direncanakan mendapat kontrak sampai tahun 2021. Dirinya turut membantu persiapan timnas U-20 menuju Piala Dunia U-20 2021 yang berlangsung di Indonesia.

Mereka rencananya diundang ke Indonesia untuk memaparkan programnya di timnas di depan komite eksekutif PSSI termasuk saya

Iriawan menuturkan bila Milla dan Tae-Yong sudah dihubungi. Mereka menyatakan kesediaannya menyampaikan program timnas.

"Dua pelatih itu sudah dihubungi, tetapi mereka masih terikat kontrak dengan pekerjaan lain sampai November 2019," kata Iriawan seperti dikutip Antara di Jakarta, Selasa 5 November 2019. 

"Mereka rencananya diundang ke Indonesia untuk memaparkan programnya di timnas di depan komite eksekutif PSSI termasuk saya. Dia akan terus melatih sampai tahun 2021. Kalau kami salah pilih kasihan timnas," ujarnya

Dengan pertimbangan para kandidat masih memiliki keterikatan kontrak, PSSI menargetkan timnas memiliki pelatih baru pada awal tahun 2020. Mengenai kontrak McMenemy yang baru berakhir sampai Piala AFF di akhir 2020, Iwan Bule, sapaannya, mengatakan itu akan diselesaikan sesuai aturan.

"Kami langsung mengganti Simon ketika sudah ada nama pelatih baru. Ini sudah mendesak karena kami mempersiapkan diri menuju Piala Dunia U-20. Kami akan melakukan pemutusan kontrak sesuai dengan aturan yang ada," tutur Kapolda Metro Jaya periode 2016-2017.

Sementara Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria menuturkan Milla dan Tae-Yong muncul menjadi kandidat karena timnas butuh pelatih berkualtas. Pelatih yang berpengalaman dan pernah menangani tim di turnamen sekelas Piala Dunia.

Tae-Yong dinilai memenuhi persyaratan karena dirinya pernah menangani Korea Selatan di Piala Dunia 2018. Sebelumnya, dia melatih tim Korsel U-20 di Piala Dunia U-20 2017.

Berbeda dengan Milla belum pernah melatih timnas di Piala Dunia. Namun dirinya sukses membawa Spanyol menjadi juara Piala Eropa U-21 2011. Pelatih asal Spanyol ini pernah menangani timnas U-23 dan senior Indonesia pada tahun 2017-2018.

"Pelatih itu memang untuk timnas senior, dia membantu untuk persiapan Indonesia ke Piala Dunia U-20 2021. Jadi kami ingin memilih pelatih yang berpengalaman di level Piala Dunia," kata Ratu Tisha. []

Berita terkait
Nasib Pelatih Timnas Diputuskan Usai Lawan Malaysia
Pelatih tim nasional Simon McMenemy belum diberhentikan oleh PSSI. Nasib McMenemy akan diputuskan setelah pertandingan melawan Malaysia.
Gebrakan Awal Mochamad Iriawan, Ganti Pelatih Timnas
Pelatih tim nasional Simon McMenemy bakal menjadi korban pertama dari gebrakan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. PSSI bakal mengganti McMenemy.
PSSI Tak Terpengaruh Desakan Pemecatan Pelatih Timnas
PSSI tak terpengaruh desakan memecat pelatih timnas Simon McMenemy yang telah mempermalukan bangsa karena tim Indonesia hancur lebur
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.