Profil Rihanna, Penyanyi Dunia yang Dianggap Hina Islam

Penyanyi Rihanna memiliki karier panjang di kancah permusikan. Namun belakangan, ia disorot lantaran dianggap menghina agama Islam.
Rihana. (Foto: Instagram/badgal_rihanna)

Jakarta - Penyanyi papan atas dunia, Rihanna, belakangan ini menjadi bahan perbincangan warganet lantaran adanya lantunan hadist Nabi Muhammad dalam acara peluncuran produk pakaian dalam dari merek miliknya, Savage X Fenty. Lantas, siapa dia dan bagaimana sepak terjangnya dalam jagat hiburan dunia?

Robyn Rihanna Fenty adalah nama lengkap perempuan kelahiran Saint Michael, Barbados, pada 20 Februari 1988 silam. Dia lebih dikenal dengan nama panggung Rihanna.

Rihanna mempunyai pamor begitu besar di jagat hiburan dunia. Namun memiliki imaje yang bagus, ternyata bukanlah usaha mudah baginya. Sebelum namanya terkenal seperti sekarang ini, ia menghabiskan masa kecil bersama ayahnya, Ronald Fenty dengan menjual pakaian di sebuah kios pinggir jalan.

Rihanna sangat dipengaruhi kecanduan sang ayah terhadap Kokain dan alkohol. Sebab itu, ia sempat mengalami sakit di bagian kepala hingga para dokter menduganya mengidap tumor.

Penyakit mematikan itu kemudian menghilang ketika Rihanna menginjak usia 14 tahun, berbarengan dengan perpisahan kedua orang tuanya.

Jelang tumbuh dewasa, Rihanna mengenyam pendidikan di Broome Memorial Primary School dan Combermere High School. Di sana ia belajar bersama calon pemain kriket berkebangsaan Inggris bernama Chris Jordan dan calon pemain kriket West Indies bernama Carlos Brathwaite.

Namun, Rihanna meninggalkan pendidikannya karena lebih memilih untuk mengejar karir musik. Kecintaannya di dunia tarik suara dia tunjukkan dengan membentuk sebuah trio dengan teman sekelasnya.

Meski tidak begitu berhasil, tetapi keberuntungan seolah berpihak pada Rihanna. Ia ditemukan seorang produser rekaman berkebangsaan Amerika Serikat bernama Evan Rogers, pada 2003 silam.

Kala itu, Rihanna mengikuti sebuah audisi dengan Rogers sebagai juri. Ia membawakan tembang berjudul Emotion milik Destiny's Child dan lagu milik Mariah Carey berjudul Hero.

Mendengar suara khas Rihanna, Rogers terkesan. Ia pun mengundang anak pasangan Ronald Fenty dan Monica Braithwaite itu untuk melakukan rekaman demo agar bisa dikirim ke perusahaan rekaman.

RihannaRihanna. (Foto: Instagram/badgalriri)

Sejak saat itu Rihanna terjun ke dunia permusikan membawakan dua lagu yang direkam untuk rekaman demo ini, yang kemudian masuk kedalam album debutnya Music of the Sun.

Di tahun yang sama, Rihanna dikontrak oleh perusahaan produksi Rogers dan Carl Sturken, Syndicated Rhythm Productions. Demo Rihanna dikirim ke Def Jam Recordings, di mana Jay Brown, seorang eksekutif A&R di perusahaan rekaman ini, merupakan yang pertama yang mendengar demo ini.

Kemudian tahun 2005 Rihanna diundang mengikuti audisi Def Jam di Kota New York, dimana Jay-Z memperkenalkannya kepada Antonio "L.A." Reid. Di audisi ini, dia menyanyikan cover dari Whitney Houston berjudul For the Love of You.

Lagi-lagi, suara Rihanna mampu membius tim juri, ia pun kembali dilirik Reid. Tapi Rogers mencegahnya untuk menandatangani kontrak. Sejak saat itu ia pindah dari Barbados ke Amerika Serikat dan tinggal bersama Rogers dan istrinya.

Tahun 2005 ia mulai debut membawakan album Music of the Sun yang berhasil merajai Billboard 200 dan mendapat sertifikasi emas dari Recording Industry Association of America (RIAA), yang menandakan terjual lebih dari 500,000 unit.

Sejak saat itu, nama dan bakat Rihanna kian kesohor. Ia dilirik banyak produser dan mulai memiliki basis penggemarnya sendiri, seiring popularitasnya yang meroket di dalam dan di luar Amerika Serikat.

Di musim panas tahun 2010, Rihanna berkolaborasi dengan rapper Eminem dalam lagu Love the Way You Lie, yang mendapat kesuksesan besar secara internasional, dengan pencapaian memuncaki tangga lagu di dua puluh negara. Tembang itu juga sukses menduduki posisi nomor satu di AS sekaligus ke tujuh selama Rihanna berkarir.

Hal itu menunjukkan popularitas Rihanna semakin di atas awan, ia menjadi artis wanita kelima dengan lagu nomor satu terbanyak di sejarah tangga lagu ini.

Pada bulan Oktober 2010, Rihanna berganti manajer dan memutuskan bergabung dengan Roc Nation Management milik Jay-Z.

Di akhir tahun 2010, dia menjadi fitur dalam tiga kolaborasi yang rilis sebagai single, yakni lagu berjudul All of the Lights milik Kanye West, dari album berjudul My Beautiful Dark Twisted Fantasy, dan tembang Fly milik Nicki Minaj, dari album studio debutnya Pink Friday.

Terakhir, Rihanna tampil mengisi vokal di lagu Who's That Chick? milik David Guetta, dari album berjudul One More Love.

Menelurkan berbagai karya di belantika musik dunia, Rihanna berkesempatan meraih beberapa penghargaan di kancah permusikan dunia.

Pada Februari 2012, ia memenangkan Grammy Award ketiganya sebagai Best Rap/Sung Collaboration di Grammy Awards 2012 atas kolaborasinya bersama Kanye West dalam All of the Lights.

Rihanna juga terpilih sebagai Best International Female Solo Artist di BRIT Awards 2012 untuk tahun kedua berturut-turut.

Tak hanya memiliki bakat menyanyi, tapi juga akting. Pada bulan Maret 2015, Rihanna merilis sebuah konsep album atas film animasi 3D Home yang dia bintangi bersama Jim Parsons, Steve Martin dan Jennifer Lopez.

RihannaRihanna dikecam warganet karena lingerie yang dikombinasi hadis Nabi. (Foto: Instagram/badgal_rihanna)

Baru-baru ini, Rihanna menuai kecaman banyak pihak lantaran adanya lantunan hadist Nabi Muhammad dalam sebuah acara peluncuran produk pakaian dalam merek Savage X Fenty yang dibesutnya.

Perempuan berusia 32 tahun itu dinilai telah melakukan pelecehan agama dalam acara fesyen yang digelarnya. 

Dalam acara perilisan koleksi pakaian dalam terbaru milik Rihanna, lantunan hadist oleh ulama asal Kuwait, Mishary bin Rashid Alafasy, diremix dalam sebuah lagu berjudul Doom, oleh produser musik Coucou Chloe dan diperdengarkan sebagai latar pagelaran fashion show tersebut. 

Belakangan melalui akun Twitternya, musisi asal Prancis yang berbasis di London itu meminta maaf. Ia mengaku menyesal dan tidak tahu bahwa kalimat dan kata-kata dalam hadist tersebut merupakan sesuatu yang sakral bagi umat Islam.

Selain meminta maaf, Coucou Chloe mengaku bakal bertanggung jawab penuh dalam perkara yang dianggapnya sebagai kesalahpahaman ini. DJ perempuan itu juga mengaku tengah dalam proses menghapus kutipan hadist dalam tembang bikinannya, yang kadung tersebar di pasaran. []


Berita terkait
Ngaji Bareng, Celine Evangelista dan Stefan William Diisukan Mualaf
Pasangan selebriti Celine Evangelista dan Stefan William digosipkan telah menjadi mualaf lantaran terlibat dalam sebuah acara pengajian.
Profil Nathalie Holscher, DJ Cantik Putuskan Mualaf
Sejumlah warganet memburu profil lengkap Nathalie Holscher, seorang DJ cantik yang baru saja memutuskan untuk menjadi mualaf.
Atta Halilintar Menjawab Tudingan Penistaan Agama
Atta Halilintar akhirnya menanggapi soal isu yang menudingnya menistakan agama Islam lewat konten video di media sosial YouTube.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.