Presiden Lepas Kontingen SEA Games 2017 Malaysia

Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melepas Kontingen Indonesia yang akan berjuang di ajang SEA Games 2017, Kuala Lumpur, Malaysia. Menurut, Sekretaris Menpora Gatot S. Dewa Broto, pelepasan itu digelar di Istana Negara Jakarta, Senin (7/8) pagi ini.
Kontingen SEA Games 2017. (Foto:Ist)

Jakarta, (Tagar, 6/8/2017) - Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melepas Kontingen Indonesia yang akan berjuang di ajang SEA Games 2017, Kuala Lumpur, Malaysia. Menurut, Sekretaris Menpora Gatot S. Dewa Broto, pelepasan itu digelar di Istana Negara Jakarta, Senin (7/8) pagi ini.

"Jadwal melepas Kontingen Indonesia itu merupakan respon Presiden terhadap surat Menteri Pemuda dan Olahraga terkait laporan persiapan kontingen, baik untuk SEA Games maupun ASEAN Paragames 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 19-30 Agustus," ungkap Gatot dalam siaran tertulisnya, Minggu (6/8).

Gatot menjelaskan surat Menpora terkait laporan persiapan kontingen Merah-Putih dalam SEA Games dan ASEAN Paragames 2017 antara lain berisi target perolehan peringkat yang lebih baik dan mendali lebih banyak dibanding hasil dalam SEA Games 2015 yaitu peringkat ke-5 dan 47 medali emas.

Lebih lanjut, Gatot membeberkan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menpora Imam Nahrawi, Ketua KOI Erick Thohir, Ketua KONI Tono Suratman, dan Komandan Kontingen Indonesia dalam SEA Games 2017 Aziz Syamsuddin akan turut menghadiri pelepasan kontingen "Tentu saja lebih dari 527 atlet, pelatih, dan ofisial akan mengikuti pelepasan kontingen oleh Presiden itu," tukas Gatot. (Agi/ant/wwn)

Berita terkait
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu