Prediksi Napoli vs Liverpool di Liga Champions 7 September 2022

Liverpool memulai laga di Grup A dengan bertandang ke kandang Napoli di Naples, Italia, 7 September 2022
Liverpool hancurkan Bournemouth 9-0 di lanjutan Liga Inggris, 27 Agustus 2022. (Foto: marca.com)

TAGAR.id - Liverpool mengawali laga di Grup A dengan laga tandang ke kandang Napoli (Naples, Italia) pada Rabu, 7 September 2022, malam, atau 8 September 2022 dini hari WIB.

Tim lain yang berlaga di Grup A Liga Champions musim 2022/2023 adalah Ajax (Belanda) dan Rangers.

Di liga primer Inggris The Reds hanya memenangkan dua dari enam pertandingan. Dikabarkan The Reds menghadapi krisis pemain karena cedera. Sementara teman duet Mohamed Salah di depan, Sadio Mane, telah hengkang ke Bayern Munich.

Sedangkan Napoli, yang ada di puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A, di atas angina karena mereka untuk memulai laga di Grup A dengan menjamu Liverpool.

Penyerang Napoli sendiri, Hirving Lozano, diragukan bisa turun melawan Liverpool karena cedera ketika melawan Lazio pada akhir pekan.

Riwayat head to head (h2h) anara Napoli dan Liverpool:

Napoli menang: 2

Imbang: 2

Liverpool menang: 2

Prediksi skor akhir: Napoli 2 – 2 Liverpool. (dari berbagai sumber). []

Berita terkait
Liverpool Ditahan Everton Bermain Imbang 0-0
Everton dan Liverpool bertarung dengan hasil imbang 0-0 pada derby Merseyside yang penting di Goodison Park, 3 September 2022