Peraturan Masuk Kawasan Ancol Selama New Normal

Taman Impian Jaya Ancol Jakarta kembali dibuka pada Sabtu, 20 Juni 2020. Ini peraturan memasuki kawasan Ancol yang harus diperhatikan pengunjung.
Taman Impian Jaya Ancol. (Foto: Instagram/ancoltamanimpian)

Jakarta - Taman Impian Jaya Ancol Jakarta kembali dibuka pada Sabtu, 20 Juni 2020. Bagi seluruh pengunjung yang ingin berwisata selama new normal ke daerah tersebut, dianjurkan untuk menerapkan semua peraturan. Hal ini penting untuk menciptakan kenyamanan dan keamanan di tengah masa pandemi Corona atau Covid-19. 

Dikutip dari akun Instagram resmi Ancol Taman Impian, berikut Tagar rangkum sejumlah peraturan yang harus dipatuhi oleh seluruh pengunjung yang ingin berlibur khususnya pada weekend ini. 

  1. Pengunjung berusia 50 tahun ke atas, ibu hamil, dan anak di bawah 5 tahun, serta yang mempunyai penyakit rentan, tidak diperbolehkan memasuki kawasan Ancol.
  2. Pengunjung yang tidak berdomisili di DKI Jakarta, tidak diizinkan masuk dan dapat menjadwalkan ulang hari kunjungan di waktu lain (tiket dianggap belum digunakan) hingga adanya perubahan ketentuan pembatasan domisili tersebut.
  3. Pembelian tiket hanya dapat dilakukan secara online pada situs www.ancol.com
  4. Tidak melayani pembelian tiket di loket secara tunai di lokasi Ancol. Setiap orang harus  memilih tanggal dan berkunjung pada tanggal yang sudah dipilih tersebut.
  5. Pengunjung dengan suhu badan di atas 37,3 derajat Celcius tidak diizinkan masuk ke kawasan Ancol dan akan diarahkan untuk meninggalkan lokasi, berikut dengan pengunjung pendampingnya tidak diizinkan masuk dan dapat melakukan reschedule kunjungan di waktu lain. 
  6. Setiap pengunjung wajib mengenakan masker selama berada di wilayah Ancol.
  7. Menjaga jarak fisik 1,5 hingga 2 meter di semua area.
  8. Membawa hand sanitizer, peralatan ibadah dan makan pribadi. 

Unit rekreasi yang akan dibuka terlebih dahulu adalah kawasan Pantai, Allianz Ecopark, Pasar Seni, Dunia Fantasi (Dufan), Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol, serta restoran yang berada di dalam kawasan Ancol dan penginapan Putri Duyung Resort. 

Sementara untuk unit rekreasi air Atlantis Water Adventures dipersiapkan akan dibuka pada tahap selanjutnya. Jam operasional pun tidak seperti biasanya. Pintu gerbang Utama dan kawasan pantai dibuka mulai pukul 06.00-20.00 WIB, Dunia Fantasi dibuka mulai pukul 10.00-18.00 WIB, Ocean Dream Samudra dan Seaworld Ancol dibuka mulai pukul 09.00-17.00 WIB. Jam operasional ini berlaku Senin sampai Minggu dan juga hari Libur Nasional.  

Manajemen Ancol juga telah menyediakan fasilitas cuci tangan dan hand sanitizer, serta melakukan pembersihan dengan disinfektan secara rutin. Jadi diharapkan seluruh calon pengunjung dapat menjalankan semua aturan dan protokol yang telah ditetapkan. []

Baca juga:

Berita terkait
Peraturan Blue Bird Selama Era New Normal
Blue Bird Group telah menyiapkan berbagai upaya untuk menghadapi new normal di tengah pandemi Corona. Berikut penjelasannya.
Tips Berlibur di Era New Normal Selama Pandemi Corona
Sekian lama berada di rumah, sebagian besar orang berkeinginan untuk berlibur di era new normal. Berikut tips aman berlibur selama era new normal.
Tips Mencari Tempat Kuliner Sehat di Masa New Normal
Mencari tempat kuliner di masa new normal sekarang ini tidak boleh sembarangan. Berikut tips yang harus diperhatikan oleh masyarakat.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.