Pep Guardiola Ingatkan Dia Bisa Tinggalkan Manchester City Jika Barcelona Memanggilnya

Pep Guardiola meninggalkan klub Catalan pada tahun 2012 untuk hengkang ke Bayern Munchen Jerman
Pep Guardiola (Foto: marca.com)

Oleh: Diego Pico diadaptasi oleh SAM

TAGAR.id - Manchester City akan menjamu Arsenal pada hari Jumat, 27 Januari 2023, dalam pertandingan putara keempat Piala FA di mana Pep Guardiola akan menghadapi mantan asistennya Mikel Arteta.

Kedua pria itu menghadiri konferensi pers masing-masing menjelang pertandingan hari Jumat, 27 Januari 2023, dengan pelatih Catalan mengingat waktu Arteta bersamanya di ruang istirahat Manchester City.

Guardiola menegaskan jika berada di posisi Arteta dan tim kesayangannya, Barcelona, memintanya untuk mengambil alih, ia tak akan ragu meninggalkan Sky Blues dan bergabung dengan Barcelona.

"Saya ingat ketika kami bekerja sama di sini, kami mencetak banyak gol dan dia selalu melompat dan merayakannya, kecuali melawan satu tim," kenang Guardiola.

"Melawan tim ini, kami akan mencetak gol, saya akan melompat, saya akan berbalik dan dia duduk di sana. Itu adalah Arsenal.”

Mikael ArtetaManajer Arsenal Mikael Arteta memperlihatkan wajah yang kecewa setelah kalah 2-1 oleh Tottenham Hotspur dalam The North London Derby di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu, 12 Juli 2020 malam WIB. (Foto: standard.co.uk)

"Ini seperti saya, jika saya berlatih di sini sebagai asisten pelatih dan Barcelona memanggil saya, saya akan pergi.”

"Ini klub saya. Saya bukan orang yang mengatakan dia harus tetap di sini bersama saya, dia memiliki kontrak. Orang harus terbang ketika mereka yakin itu yang terbaik untuk mereka."

“Untuk pemain, saya sudah mengatakannya berkali-kali, jika mereka tidak senang mereka harus pergi,” kata Guardiola.

"Hidup ini terlalu singkat, terutama bagi para pemain, untuk menghabiskan waktu di tempat yang tidak Anda sukai, yang memperlakukan Anda dengan buruk atau apa pun. Itulah adanya." (marca.com). []

Berita terkait
Lionel Messi Dikabarkan Tolak Tawaran Perpanjangan Kontrak dengan PSG
Kondisi itu bisa membuat Messi kembali ke klub dan rumahnya di Barcelona setelah meraih trofi Piala Dunia