Penampakan Maling Gasak Rokok di Pasar Caturtunggal Sleman

Seorang pencuri beraksi di Pasar Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta. Aksinya pada siang hari ini terekam CCTV.
Terduga pelaku pencurian teh dan toko tertangkap kamera CCTV (Foto: Tangkap Layar/Tagar/Evi Nur Afiah)

Sleman - Dugaan pencurian menimpa toko kelontong di Pasar Caturtunggal, Pedukuhan Nologaten, Kalurahan Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Terduga pelaku menggasak teh dan rokok yang ada di dalam toko.

"Mohon diloloskan pak admin telah terjadi pembobolan warung di los pasar Caturtunggal dengan cara merusak gembok pintu dan mengambil beberapa pack teh dan rokok. kejadian pada hari Kamis tanggal 15 Oktober 2020 pada pukul 13.00 WIB. Jika ada yang melihat orang dengan ciri-ciri pada peta bisa menghubungi 081804181284. Terimaksih," tulis akun Facebook Gentar Tirta Wijaya di grup Info Cegatan Jogja.

Baca Juga:

Pemilik toko, Gentar Ritra Wijaya, usia 35 tahun, saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa terduga pelaku masuk ke toko dengan cara merusak engsel gembok. Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis, 15 Oktober 2020 sekitar pukul 13.15 WIB.

"Terduga pelaku terekam CCTV saat melancarkan aksinya. Dia mengambil teh dan rokok di toko saya," kata Gentar kepada wartawan saat dikonfirmasi melalui pesan singkat. Selasa, 20 Oktober 2020.

Dia mengambil teh dan rokok di toko saya.

Gentar mengatakan, akibat ulah pria yang tidak dikenal tersebut, dirinya menderita kerugian sekitar Rp 1 juta. Selama pandemi, dirinya biasa menutup toko lebih cepat dari biasanya. Hal itu menyusul sedikitnya pelanggan yang datang.

Namun terduga pelaku dengan teganya sudah mencuri barang-barang di toko sembakonya. Padahal perekonomian saat ini sedang pelik. Dia juga sudah membuat laporan ke polsek setempat. "Saya sudah tanya ke pihak keamanan dan pedagang lain, orang tersebut baru pertama kali terlihat di pasar ini," ucapnya.

Baca Juga:

Berdasarkan penuturannya, ada pedagang lain di pasar setempat nyaris menjadi korban. Pasalnya, engsel gembok juga rusak, namun tak sampai dibobol. Atas insiden yang dialami, Gentar tak akan menyimpan rokok di dalam tokonya lagi. Pihaknya akan menambah keamanan agar pintu tak mudah dibobol.

Kapolsek Depok Barat, Komisaris Polisi Rachmadiwanto saat dikonfirmasi mengaku memang ada laporan atas kejadian tersebut. Dirinya masih menyelidiki lebih lanjut. "Laporannya (dugaan pencurian) sedang didisposisi ke Unit Reskrim. Saat ini sedang kami selidiki dulu," katanya melalui pesan singkat. []

Berita terkait
Update Maling Ponsel di Kulon Progo yang Motornya Tertinggal
Maling sukses menggondol ponsel, tapi motornya tertinggal di lokasi kejadian. Kasus ini terjadi di Kulon Progo, Yogyakarta. Ini perkembangannya.
Maling di Kulon Progo Gasak Ponsel, Tapi Motornya Tertinggal
Apes pelaku pencurian di Kulon Progo, Yogyakarta. Sukses mencuri ponsel, tapi motor yang dipakainya tertinggal di lokasi kejadian.
Pencurian CPU Backhoe Proyek Jalur KA Bandara di Kulon Progo
Pencurian terjadi di proyek pembangunan rel KA Bandara YIA Kulon Progo. Dua CPU dan alat lain digondol pencuri. Vendor merugi Rp 200 juta.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.