Pemain Real Madrid Tak Inginkan Mo Salah

Rencana Real Madrid memboyong bintang Liverpool Mohamed Salah ditolak pemain Madrid terkait insiden di final Liga Champions 2018.
Rencana Real Madrid memboyong bintang Liverpool Mohamed Salah ditolak pemain Madrid terkait insiden di final Liga Champions 2018.(Foto: hardtackle.com)

Jakarta - Real Madrid masih bernafsu mendatangkan pemain bintang. Sukses memboyong Eden Hazard dari Chelsea dilanjutkan dengan rencana merekrut bintang Liverpool, Mohamed Salah. Namun rencana itu ditolak mentah-mentah pemain Madrid. 

Madrid telah memasukkan Salah sebagai target yang dibidik. Selain Salah, gelandang Manchester United, Paul Pogba juga menjadi target Los Blancos

Harapan Madrid mendatangkan Salah mulai terbuka setelah pemain depan asal Mesir menyatakan belum memberi kepastian masa depannya di Liverpool. Sinyal dari Salah menjadikan Madrid, Manchester United dan Juventus memburunya. 

Presiden Madrid Florentino Perez pun mengaku menyukai Salah. Ini menjadi salah satu penguat untuk memboyong Salah. 

Hanya rencana Madrid merekrut pemain berusia 26 ini mendapat penolakan keras para pemain. Mereka yang berstatus bintang di tim memveto Madrid agar tidak mendatangkan Salah. 

Momen insiden di final Liga Champions 2019 saat bek Madrid Sergio Ramos menghajar Salah menjadi kerikil perekrutan pemain itu. Benturan Ramos dengan Salah disebut-sebut ada unsur kesengajaan dari kapten Madrid itu. Apalagi insiden itu membuat bahu Salah cedera sehingga dia terpaksa ditarik keluar. 

Tanpa Salah, Madrid menjadi lebih mudah mengalahkan Liverpool. Madrid baru bisa mencetak gol setelah tidak ada Salah. Mereka pun akhirnya menang 3-1. 

Insiden itu mengundang kecaman terhadap Ramos. Dia pun menjadi musuh bersama di Liverpool dan bahkan Mesir. Di negara Afrika itu, Ramos dijuluki sebagai tukang jagal karena dituduh sengaja mencederai Salah. []

Berita tentang transfer Real Madrid: 

Berita terkait
0
Kejaksaan Agung dan Kementerian BUMN Bersihkan PT Garuda Indonesia
Hasil audit menyebutkan negara mengalami kerugian hingga Rp 8,8 triliun akibat pengadaan pesawat pada kurun waktu 2011-2021