Patroli di Hutan Cegah Kebakaran

Pencegahan yang gencar kita lakukan di beberapa posisi rawan adalah patroli terpadu.
Patroli Kebakaran Hutan. Kasubdit Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (PKHL), Sunarno menyatakan akan menggelar Patroli Terpadu untuk mengatasi kebakaran hutan. (Foto: Ard)

Jakarta, (Tagar 8/8/2017) - Dalam melakukan upaya untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan. Kasubdit Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (PKHL), Sunarno menyatakan akan menggelar Patroli Terpadu.

"Pencegahan yang gencar kita lakukan di beberapa posisi rawan adalah patroli terpadu. Dalam patroli terpadu ini, kita tempatkan 6 orang (lembaga), ada Manggala Agni, TNI, Polri, dan tokoh masyarakat atau tokoh desa yg ada disitu," jelas Sunarno di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Selasa (8/8).

Sampai saat ini patroli terpadu telah dilaksanakan di 3 provinsi yaitu Riau, Sumatera Selatan dan Kalimantan Barat. Selanjutnya pada pertengahan Agustus 2017 patroli terpadu secara serentak akan digelar di 8 provinsi, yakni Riau, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jambi, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Timur.

Sementara, sampai saat ini pemadaman terus dilakukan di Sumatera Utara, Desa Tanjung Mulia dengan luasan terbakar sekitar 30 hektar. Patroli terpadu akan beroperasi selama 24 jam diberbagai provinsi di Indonesia. (ard)

Berita terkait
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.