Napoli vs Ajax di Grup A Liga Champions 12 Oktober 2022 Ini Prediksi Hasil Akhirnya

Napoli menjamu Ajax pada 12 Oktober 2022 di Grup A Liga Champions yang mereka kalahkan di laga tandang 6-1 pekan lalu
Ilustrasi – Napoli vs Ajax di Grup A Liga Champions 12 Oktober 2022. (Foto: footballwhispers.com)

TAGAR.id, Jakarta – Delapan hari setelah kemenangan besar mereka di Amsterdam mengalahkan Ajax 6-1, pemimpin Grup A Liga Champions, Napoli, kembali menghadapi Ajax kali ini di kandang.

Napoli berusaha untuk mengamankan tempat di babak sistem gugur Liga Champions di Stadio Maradona pada 12 Oktober 2022 malam.

Kedua tim berlaga kembali pada Rabu, 12 Oktober 2022, malam, dengan tuan rumah diharapkan mampu memastikan kemajuan dengan mengalahkan rekan-rekan Belanda mereka untuk kedua kalinya.

Tim tamu sendiri, Ajax, di posisi ketiga di grup dengan 3 poin, membutuhkan poin sempurna agar tetap bisa bersaing dengan Liverpool, di posisi kedua dengan 6 poin, yang juga lakoni laga tandang ke kandang Ranges, 12 Oktober 2022 malam atau 13 Oktober 2022 dini hari WIB.

Prediksi susunan pemain:

Napoli: Meret; Di Lorenzo, Kim, Rrahmani, Rui; Anguissa, Lobotka; Politano, Zielinski, Kvaratskhelia; Raspadori

Ajax: Pasveer; Rensch, Timber, Bassey, Blind; Berghuis, Alvarez, Taylor; Ocampos, Kudus, Bergwijn

Prediksi skor akhir: Napoli 2 – 1 Ajax. (sportsmole.co.uk, dan sumber lain). []

Berita terkait
Napoli Bangkit Hancurkan Ajax 6-1 di Grup A Liga Champions
Napoli bangkit dari ketertinggalan untuk menghancurkan Ajax di kandang di Grup A Liga Champions dengan skor telak 6-1