Microsoft Berunding Ambil Alih TikTok di AS

TikTok di Amerika Serikat (AS) telah menyetujui untuk tidak lagi menginduk ke Beijing ByteDance Technology di China.
Logo Microsoft. (Foto: Reuters)

Jakarta - TikTok di Amerika Serikat (AS) telah menyetujui untuk tidak lagi menginduk ke Beijing ByteDance Technology di China, dan memecah operasionalnya di negara Paman Sam tersebut.

Kabarnya, Microsoft Corp akan membeli aplikasi TikTok milik ByteDance tersebut, dan mereka sedang berdiskusi untuk mengambil kesepakatan.

Dikutip dari Antara, Minggu, 2 Agustus 2020, diskusi antara Microsoft dan TikTok ini kali pertama dilaporkan oleh laman FOX Business.

Sebelumnya, ByteDance Technology dikabarkan menyetujui untuk melepas ikatan dengan perusahaan induknya di China, dan menyerahkan operasional TikTok di Amerika Serikat kepada perusahaan lokal. 

Dikabarkan Microsoft akan mengambil alih TikTok dan bertanggung jawab atas data pengguna di AS. Reuters mengutip sumber yang dirahasiakan identitasnya menuliskan terbuka kesempatan bagi perusahaan selain Microsoft untuk membeli TikTok. 

Beberapa investor ByteDance di AS diberi kesempatan untuk mengambil saham minoritas. ByteDance dikabarkan menerima proposal dari sejumlah investor, termasuk Sequoia dan General Atlantic untuk mentransfer kepemilikan mayoritas kepada mereka.[]

Berita terkait
TikTok di AS Setuju Lepas dari China
Perusahaan induk TikTok, Beijing ByteDance Technology kabarnya menyetujui memecah operasionalnya di Amerika Serikat (AS).
TikTok di AS Diminta Lepas dari Induknya di China
Pemerintahan Trump sedang menyiapkan perintah agar media sosial TikTok dilepas dari perusahaan induk di China dengan alasan keamanan negara.
Microsoft Akuisisi TikTok, Benarkah?
Presiden Donald Trump dikabarkan tengah menyiapkan strategi guna meminimalisir gangguan keamanan nasional yang disebabkan oleh TikTok
0
Investasi Sosial di Aceh Besar, Kemensos Bentuk Kampung Siaga Bencana
Lahirnya Kampung Siaga Bencana (KSB) merupakan fondasi penanggulangan bencana berbasis masyarakat. Seperti yang selalu disampaikan Mensos.