Mercon Masuk Toko Abong, 15 Rumah dan Lima Toko Terbakar di Pidie

Mercon masuk Toko Abong, 15 rumah dan lima toko terbakar di Pidie. “Info sementara dari pihak polisi yang sedang melakukan investigasi sumber api berasal dari mercon yang baru masuk tadi sore di toko Abong Cina,” kata Teuku Ahmad Dadek.
Kebakaran terjadi di Desa Kramat Dalam, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Jumat (1/6) malam. (Foto: Ist/Fzi)

Sigli, (Tagar 2/6/2018) – Sebanyak 15 rumah berkontruksi kayu dan lima unit toko hangus dilalap si jago merah di Desa Kramat Dalam, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Jumat (1/6) malam.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran itu terjadi pada pukul 21.30 malam. Diduga api muncul adanya mercon di salah satu toko, dan sejauh ini tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.

“Info sementara dari pihak polisi yang sedang melakukan investigasi sumber api berasal dari mercon yang baru masuk tadi sore di toko Abong Cina,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Teuku Ahmad Dadek saat dikonfirmasi wartawan, Jumat, (1/6/2018) malam.

Setidaknya tiga unit armada damkar dibantu water cenon Polres Pidie dikerahkan ke lokasi kebakaran.

“Sekarang info terakhir rumah yang di belakang toko sebahagian sudah terbakar, karena sulitnya armada damkar masuk ke titik api, info anggota damkar dilokasi,” kata dia. (fzi)

Berita terkait