Mampukah Mendag Urus Kelangkaan Minyak Goreng?

Mendag Lutfi bersama Kapolri Listyo Sigit Prabowo akan terus menelusuri dan memberantas sejumlah mafia hingga penimbun minyak goreng.
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi. (Foto: Tagar/Kemendag)

Jakarta - Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi mengatakan pasokan minyak goreng di pabrik Kawasan pabrik minyak goreng PT Bina Karya Prima Gudang Ex Hargas (BKP), Marunda, Jakarta Utara, aman untuk Puasa.

Mendag Lutfi bersama Kapolri Listyo Sigit Prabowo akan terus menelusuri dan memberantas sejumlah mafia hingga penimbun minyak goreng yang menyebabkan stok pasokan minyak goreng di pasar tradisional hingga modern masih langka.

“Ini dari pabrik ini sebenarnya sudah aman, sudah 28 hari terakhir, sudah terkumpul lebih dari 500 Juta Liter minyak goreng yang ada di masyarakat, tetapi keadaannya meski sudah ada di masyarakat tapi harganya masih belum sesuai ketentuan harga ecer,” kata Mendag Lutfi dalam kunjungannya dilansi Okezone, Selasa, 15 Maret 2022.

Mendag mengatakan, saat ini pemerintah masih melihat potensi naiknya harga minyak dunia yang jika dilihat dapat menyebabkan orang-orang tidak berbuat curang dapat berbuat curang.

“Ini yang sedang kita telusuri, bisa-bisa ada orang yang berbuat curang apalagi sekarang harga minyak dunia tinggi, kami ingatkan terutama mafia-mafia minyak goreng untuk mendapatkan keuntungan sesaat,” tambahnya.

Sebelumnya, Dari pemantauan oleh Kemendag di pabrik minyak goreng PT Bina Karya Prima Gudang Ex Hargas (BKP) di Jakarta itu, puluhan juta liter minyak goreng itu telah diproduksi nonstop dan siap didistribusikan. Untuk Stok melimpah dan cukup memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Ini akan terus kita dalami bersama kepolisian, kita akan datang, kita akan tertibkan dan kita akan sikat bersama,” urainya.

Sementara itu, Kapolri Listyo Sigit Prabowo menilai Kebijakan soal DMO sudah berjalan baik, dari pabrik BKP Telah menjual harga eceran migor di pasar sesuai dengan ketetapan pemerintah yaitu Rp. 14 Ribu.

“Untuk fenomena harga pasar masih melonjak tinggi, dengan supply DMO ada hal-hal yang akan kita luruskan apakah ada pabrik lain yang menurun atau tidak normal atau nanti kita akan cek lagi,” tandasnya.[]

Berita terkait
DPD RI: Jangan Sampai Masuk Ramadhan Persoalan Minyak Goreng Belum Selesai
Sampai saat ini persoalan minyak goreng belum juga selesai. Masyarakat masih kesulitan mengakses minyak goreng dengan harga sesuai harga eceran
Ketua DPD RI Ajak Masyarakat Awasi Distribusi Minyak Goreng di Jawa Timur
Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, mengajak masyarakat ikut mengawasi proses pendistribusian minyak goreng di pasar-pasar tradisional
Kelangkaan Minyak Gorenga, Sultan: Tantangan Pemerintah Evaluasi Izin Industri CPO
Wakil ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) Sultan B Najamudin menantang Pemerintah untuk mengevaluasi izin usaha perkebunan sawit.
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Rabu 22 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Rabu, 22 Juni 2022 untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.034.000. Simak rincian harganya sebagai berikut.