Madrid Pernah Tolak Jual Rodriguez, Kini Diobral

Real Madrid pernah menolak menjual gelandang serang James Rodriguez ke Atletico Madrid. Kini, Madrid mengobral dia demi mendapatkan pembeli.
Real Madrid pernah menolak menjual gelandang serang James Rodriguez ke Atletico Madrid. Kini, Madrid terpaksa mengobral dia demi mendapatkan klub pembeli. (Foto: Instagram/@jamesrodriguez10)

Jakarta - Real Madrid pernah menolak menjual pemain sayap James Rodriguez ke klub rival satu kota, Atletico Madrid. Kini, Madrid terpaksa mengobral pemainnya sampai separuh harga karena dia tak lagi masuk skuat pelatih Zinedine Zidane. Bahkan harga itu bisa lebih rendah karena Madrid kepepet menjual Rodriguez. 

Madrid hanya punya waktu sekitar 2 bulan untuk melego Rodriguez. Pasalnya, kontrak pemain tim nasional Kolombia ini berakhir pada 2021. Bila tidak dijual di bursa transfer musim panas ini, Madrid bakal tidak mendapatkan uang sepeser pun bila Rodriguez sendiri melakukan negosiasi dengan klub lain pada Januari tahun depan. 

Rodriguez bakal berstatus pemain bebas karena Madrid tak ingin memperpanjang kontraknya setelah dia tak mendapat tempat di tim Madrid. Bahkan klub menempatkan Rodriguez dan Gareth Bale dalam daftar teratas pemain yang dijual.

Persoalannya, raksasa La Liga Spanyol ini terpaksa memberikan diskon besar-besaran untuk pemainnya. Bagaimana tidak, musim lalu Atletico sudah mengajukan penawaran 50 juta euro atau Rp 818 miliar untuk Rodriguez. Bahkan Los Rojiblancos sudah mencapai kesepakatan dengan pemain berusia 28 itu. Negosiasi dengan klub pun sudah dilakukan.

Namun, menurut Marca, Presiden Madrid Florentino Perez menghentikan negosiasi itu dan menolak melepas pemainnya ke klub rival. Begitu pula tawaran dari Napoli ditolak dengan alasan berbeda. 

Kini, Perez terpaksa bergegas menjual Rodriguez. Bahkan Madrid menurunkan harga sampai setengahnya yaitu 25 juta euro atau Rp 409 miliar untuk pemain yang pernah dipinjamkan ke Bayern Munich tersebut. 

Rodriguez Kemungkinan ke Inggris

Belum dipastikan siapa yang akan memboyong Rodriguez. Namun kapten timnas Kolombia ini dikabarkan akan pindah ke Inggris. Raksasa Liga Premier Inggris, Manchester United, tertarik memboyong pemain itu. 

Baca juga:

Zidane Depak Gareth Bale dari Skuat Real Madrid

Real Madrid Cuci Gudang, Bale dan 11 Pemain Dibuang

Namun Man Utd tidak sendiri karena Arsenal, Everton dan Wolverhampton Wanderers juga ingin merekrut pemain yang gaya bermainnya disebut-sebut mirip dengan kompatriot yang juga legenda Kolombia, Carlos Valderrama, ini. Persaingan bakal ketat memperebutkan Rodriguez. 

Hanya, tidak menutup kemungkinan klub-klub tersebut menunggu di bursa transfer musim dingin. Dengan demikian, mereka bisa mendapatkan Rodriguez secara gratis. 

Skenario ini yang ingin dihindari Madrid. Namun Los Blancos harus segera melepasnya. Ini menjadikan harga Rodriguez bisa kian turun. []

Berita terkait
Inter Milan Rekrut Bek Madrid yang Dipinjam Dortmund
Inter Milan akan merekrut bek Real Madrid Achraf Hakimi. Saat ini Hakimi dipinjam Borussia Dortmund dan akan kembali ke Madrid akhir musim ini.
Man United Tunggu Madrid Turunkan Harga Rodriguez
Manchester United membidik pemain Real Madrid James Rodriguez karena sulit gaet Jadon Sancho. Hanya, Man United menunggu turunnya harga Rodriguez.
Zidane Jamin Bale dan Rodriguez di Madrid, Tapi...
Duo Real Madrid Gareth Bale dan James Rodriguez dipertahankan pelatih Zinedine Zidane. Namun tidak menutup kemungkinan pula keduanya dijual.
0
Jokowi Dorong Negara G7 untuk Investasi Sektor Energi Bersih di Indonesia
Presiden Jokowi ajak negara-negara G7 untuk berkontribusi memanfaatkan peluang investasi di sektor energi bersih di Indonesia