Liverpool Tandang ke Girona di Liga Champions 11 Desember 2024 Pukul 00.45 WIB Ini Prediksinya

Di matchday 6 The Reds dalam performa terbaiknya saat ini lakoni laga tandang ke Stadion Montilivi, kandang Girona di Spanyol
Ilustrasi - Girona vs Liverpool di Liga Champions 11 Desember 2024 Pukul 00.45 WIB (Foto: khelnow.com)

TAGAR.id – Raksasa Liga Premier Inggris, Liverpool, sampai matchday 5 mendominasi format baru Liga Champions dengan bertengger di puncak klasemen mengumpulkan 15 poin dari lima kemenangan. Di liga domestik Liverpool juga ada di puncak klasemen.

Di matchday 6 The Reds dalam performa terbaiknya saat ini lakoni laga tandang ke Stadion Montilivi, kandang Girona di Spanyol pada Selasa, 10/12/2024, pukul 18.45 waktu setempat bersamaan dengan Rabu, 11/12/2024, pukul 00.45 tengah malam WIB.

Format baru Liga Champions mungkin sangat membosankan, namun sisi positifnya adalah nilai hiburan yang tersaji melalui laga tim yang masuk kualifikasi.

Perjalanan Girona di Liga Champios mengalami masa sulit, dengan hanya satu kemenangan dalam lima pertandingan yang menyeret mereka ke peringkat 30 klasemen grup. Kekalahan 1-0 mereka baru-baru ini dari Sturm Graz menunjukkan kualitas mereka. Tampaknya, mereka tidak akan mempunyai peluang untuk mengalahkan bahwa bermain imbang dengan The Reds.

Liverpool yang sedang dalam performa yang luar biasa, memenangkan semua lima pertandingan grup (satu-satunya tim yang melakukannya di Liga Champions musim ini) dan hanya kebobolan satu kali. Kemenangan kandang 2-0 mereka atas Real Madrid menunjukkan betapa dominannya mereka di lapangan hijau.

Prediksi susunan pemain (lineup):

Girona (4-2-3-1): Gazzaniga; Martinez, Lopez, Krejci, Gutierrez; Martin, Van de Beek; Romeu, Gil, Danjuma; Miovski

Pelatih: Michel

Liverpool (4-2-3-1): Kelleher; Trent, Gomez, Van Dijk, Robertson; Gravenberch, Jones; Salah, Mac Allister, Gakpo; Nunez

Pelatih: Arne Slot

Riwayat head to head (h2h) antara Girona dan Liverpool: Ini pertemuan pertama antara keduanya di Liga Champions.

Prediksi skor akhir: Girona 0-3 Liverpool.

Pertandingan di Liga Champions pada 10/12/2024:

  • Dinamo Zagreb vs Celtic (11/12/2024, pukul 00.45 WIB)
  • Girona vs Liverpool (11/12/2024, pukul 00.45 WIB)
  • Atalanta vs Real Madrid (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)
  • Bayer Leverkusen vs Inter Milan (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)
  • Brest vs PSV (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)
  • Club Brugge vs Sporting Lisbon (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)
  • RB Leipzig vs Aston Villa (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)
  • Red Bull Salzburg vs PSG (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)
  • Shakhtar Donestk vs Bayern Munich (11/12/2024, pukul 03.00 WIB)

- (bbc.com, khelnow.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Liverpool Ditahan Newcastle United Bermain Imbang di Liga Premier Inggris
Dengan hasil imbang ini sampai matchday 14 The Reds tetap di puncak klasemen dengan 35 poin