Liverpool dan Arsenal Tergelincir Manchester City Kokoh di Puncak Klasemen Liga Premier Inggris

Liverpool ditekuk Crystal Palace 1-0 dan Arsenal digasak Aston Villa 2-0
Eberechi Eze cetak gol untuk Crystal Palace ke gawang Liverpool di Liga Premier Inggris (14/4/2024) dengan skor akhir 1-0 untuk Palace (Foto: bbc.com/Reuters)

TAGAR.id – Harapan Liverpool dan Arsenal untuk saling naik ke puncak klasemen Liga Premier Inggris pupus karena keduanya kalah di laga kandang di matchday 32 (14/4/2024) yang membuat Manchester City tetap di puncak klasemen.

Liverpool ditekuk Crystal Palace 1-0 dan Arsenal digasak Aston Villa 2-0.

Dengan kekalahan itu Liverpool di posisi ke-3 di klasemen dengan 71 poin, Arsenal di posisi ke-2 juga dengan 71 poin, tapi Arsenal unggul selisih gol. Sedangkan di puncak ada Manchester City dengan 73 poin.

10 tim teratas liga inggris10 tim teratas di Liga Premier Inggris sampai matchday 32 (Sumber: bbc.com)

The Reds yang menjamu Crystal Palace tidak bisa berbuat banyak setelah gol Palace di menit ke-14 yang dijaringkan Eze. Kedudukan 1-0 untuk Palace yang bertahan sampai turun minum.

Di babak kedua Liverpool yang menggempur Palace tidak berhasil menyamakan kedudukan sampai laga usai.

Sementara itu Arsenal yang menjamu Aston Villa juga terjungkal melalui dua gol Villa di menit ke-84 dan menit ke-87. Kedudukan 2-0 untuk Villa bertahan sampai pertandingan selesai.

gol villa ke gawang arsenalStriker Villa, Ollie Watkins, cetak gol untuk Aston Villa ke gawang Arsenal di Liga Premier Inggris (14/4/2024) dengan skor akhir 2-0 untuk Villa (Foto: bbc.com/Getty Images)

Hasil Liga Premier Inggris pada 14/4/2024 :

  • Liverpool 0 – 1 Crystal Palace
  • Westham 0 – 2 Fulham
  • Arsenal 0 – 2 Aston Villa

-(dari berbagai sumber). []

Berita terkait
Manchester City Gusur Arsenal dari Puncak Klasemen Liga Premier Inggris Setelah Cukur Luton Town
Posisi City akan ditentukan oleh hasil laga pada 14/4/2024 antara Liverpool vs Crystal Palace dan Arsenal vs Aston Villa