Layakkah Hanura-Perindo Dapat Kursi Menteri Jokowi?

Partai Hanura dan Partai Perindo, dua partai yang dipertanyakan publik, apa akan mendapat bagian sebagai menteri di Pemerintahan Jokowi.
Presiden terpilih periode 2019-2024 Joko Widodo (kiri) menerima ajakan swafoto pendukungnya usai pertemuan dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) di Jakarta, Jumat (26/7/2019). (Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Jakarta - Partai Hanura dan Partai Perindo, dua partai yang dipertanyakan publik, apa akan mendapat bagian sebagai menteri di Pemerintahan Jokowi Jilid II.

Pakar Politik Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) Jakarta Ujang Komarudin mengatakan, jatah kursi untuk Menteri layak didapatkan oleh partai pengusung pemenang pemilihan presiden (Pilpres) 2019. 

Soal pantas atau tidak tergantung Jokowi. 

Hal itu tidak menjamin apakah partai pengusung akan mendapat posisi menteri atau tidak, jika tidak lolos parlemen .

"Biasanya memang yang dapat menteri partai-partai yang kelas menengah ke atas yang dapat kursi di parlemen," kata Ujang kepada Tagar, Jum'at, 9 Agustus 2019.

Pembagian jatah Menteri biasanya disebut diawal perjanjian, saat suatu partai memutuskan akan memberikan atau tidak, suatu dukungan kepada paslon yang dijagokan.

Menurut Ujang, masyarakat bebas berspekulasi. Namun, keputusan terakhir ada ditangan Presiden.

"Soal pantas atau tidak tergantung Jokowi. Tergantung deal diawal diantara partai-partai tersebut dengan Jokowi," ujarnya.

Pria berdarah sunda ini mengungkapkan, dinamika politik terus berkembang. Masih banyak kemungkinan yang tak akan diduga, terkait keputusan Presiden.

"Dulu Hanura ada di parlemen, jadi dapat menteri. Nah kalau untuk sekarang pastinya semua tergantung Jokowi," tuturnya.

Ujang menuturkan, banyak peluang jabatan yang bisa didapatkan untuk para partai pengusung selain sebagai menteri.

"Biasanya yang tidak dapat kursi di DPR, jatahnya Dubes, Komisaris BUMN, atau yang lainnya," kata Ujang.

Ujang menyimpulkan, partai pengusung yang tidak lolos ke DPR, seharusnya tidak mendapat jatah kursi Menteri.

"Jika dilihat dari hasil Pileg, kedua partai itu kurang layak mendapat kursi Menteri," ucapnya.

Baca juga:

Berita terkait
Selain Gabung Pemerintahan Jokowi, Ini 2 Sikap Gerindra
Partai Gerindra siapkan tiga opsi sikap politik pasca Pemilu 2019, yaitu bergabung dalam pemerintahan Jokowi, koalisi di parlemen, atau oposisi.
Relawan Jokowi Usulkan Haidar Alwi Jadi Menteri BUMN
Relawan Jokowi mencuatkan nama Ir Haidar Alwi untuk masuk dalam kabinet Presiden Jokowi.
Ferdinand Sebut Kehebatan Jokowi Pukulan Telak Prabowo
Ferdinand Hutahaean menyebut kehebatan Jokowi merupakan pukulan telak bagi Prabowo Subianto. Apa maksud politikus Demokrat itu?
0
Lirik Lagu Until I Found You Stephen Sanchez yang Viral di TikTok
Stephen Sanchez melalui kanal YouTube-nya pada pada 1 September 2021, merilis lagu terbarunya yang berjudul Until I Found You.