Kronologi Meninggalnya Mohamed Morsi

Mantan Presiden Mesir Mohamed Morsi meninggal dunia saat menjalani sidang di Kairo. Dia dituduh penghianat negara.
Mantan Presiden Mesir dan Pemimpin Organisasi Islam Ikhwanul Muslimin Mohamed Morsi. (Foto: atlanticcouncil.org)

Jakarta - Mantan presiden pertama terpilih secara demokratis dalam sejarah modern Mesir, Mohamed Morsi meninggal dunia. Namun, kepergian mendadak Morsi membuat publik terkejut karena dalam acara persidangan.

Bagaimana kronologi meninggalnya mantan pemimpin organisasi Ikhwanul Muslimin itu?

Pada Senin, 17 Juni 2019, Morsi menghadiri sesi pengadilan pada hari Senin, 17 Juni 2019, atas tuduhan spionase di pengadilan Kairo, Mesir. Dia diduga melakukan kontak dengan kelompok Islam Palestina, Hamas, yang memiliki hubungan dekat dengan organisasi Islam yang pernah dipimpinnya, Ikhwanul Muslimin.

Morsi yang dipenjara sejak posisinya dijatuhkan oleh militer pada 2013. Kemudian berbicara dalam kerangkeng berdinding kaca yang kedap suara. Awalnya, tidak ada tanda yang menunjukkan kondisinya lemah.

Mohammed MorsiMantan Presiden Mesir Mohammed Morsi. (Foto: The National.ae)
Menurut sumber pengadilan dan keamanan, Morsi memberikan keterangan dengan sangat bersemangat. Namun, setelah berbicara selama 20 menit, tiba-tiba Mursi pingsan.

"Dia berbicara di depan hakim selama 20 menit dan sangat bersemangat kemudian pingsan," ucap sumber pengadilan dan keamanan.

Petugas pun dengan segera membawa Morsi yang masih pingsan ke rumah sakit. "Dia segera dilarikan ke rumah sakit, dia kemudian meninggal," kata sumber pengadilan dan keamanan.

Setelah dilakukan pemeriksaan, Morsi dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit pada pukul 16:50 waktu setempat, Senin, 17 Juni 2109. Menurut jaksa penuntut umum sebelum dia meninggal dunia, berdasarkan laporan awal tidak menunjukkan adanya tanda-tanda cedera pada tubuhnya.

Keluarga Morsi mengatakan pada bulan Mei lalu, keluarganya sempat ingin menemui Mursi. Hanya saja pihak berwenang sangat membatasi akses pertemuan Morsi dengan keluarganya.

Selama di penjara saja, tercatat keluarganya hanya dizinkan melakukan kunjungan selama tiga kali. Sehingga mereka tidak tahu tentang kondisi kesehatan terakhir dari Morsi.

Morsi telah dijatuhi hukuman lebih dari 45 tahun penjara dalam tiga persidangan terpisah, termasuk di antaranya tuduhan memimpin kelompok terlarang, serta melakukan penahanan dan penyiksaan terhadap demonstran anti-pemerintah serta membocorkan rahasia negara.

Para pendukungnya selalu mengecam proses persidangan Morsi karena dinilai ada motivasi politik dibalik hal tersebut.

Berita terkait:

Berita terkait
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.