Konser Tengku Ryo bersama Trio Musical Paradigm Project

MusisiTengku Ryo bersama Trio Musical Paradigm Project sukses menghelat konser perdana dengan tema Putih Cinta Untuk Indonesia.
Tengku Ryo Musical Paradigm Project dalam konser perdana 'Putih Cinta Untuk Indonesia'. (Foto: Tengku Ryo)

Jakarta - Musisi kenamaan Tengku Ryo bersama Trio Musical Paradigm Project sukses menghelat konser perdana dengan tema Putih Cinta Untuk Indonesia pada Minggu malam, 28 Juli 2019 di Gedung Usmar Ismail, Kuningan, Jakarta Selatan.

Konser dibagi menjadi tiga sesi yang disesuaikan dengan tema besar cinta, yakni kecintaan terhadap Tuhan dan ketuhanan, kecintaan terhadap sesama manusia dan kecintaan terhadap tanah air, Indonesia.

Pada segmen satu, sebanyak lima komposisi dimainkan oleh Tengku Ryo (Biola), Bekti Sudiro (Bass), dan Andy Andi Gomez Setiawan (Piano), termasuk nomor klasik karya komposer Perancis, Jules Massenet berjudul Meditation from Thais dan nomor merdu milik kelompok musik lokal Bimbo berjudul Tuhan.

Pada segmen dua, tembang-tembang beraroma cinta dan kegembiraan dimainkan oleh Trio Musical Paradigm Project dengan begitu apik. Diantaranya ada nomor jazz populer What A Wonderful World yang dinyanyikan penyanyi muda berbakat Gemala, hingga lagu melayu legendaris karya Said Efendi berjudul Timang-Timang Anakku Sayang.

Sepanjang konser berlangsung, para pengisi acara juga bergantian mengenakan kostum dengan tata busana khas Tenun Nusantara.

Sementara di segmen tiga, lagu-lagu bertema nasionalisme dimainkan dengan lembut sekaligus menghentak. Diantaranya ada nomor abadi karya Ismail Marzuki berjudul Rayuan Pulau Kelapa dan tembang Tanah Airku karya Ibu Sud.

Selain Gemala, Tengku Ryo, Bekti Sudiro, dan Andy Andi Gomez Setiawan mengajak serta musisi Ade Fauzi dan Tengku Shafic untuk berkolaborasi di atas panggung.

Sepanjang konser berlangsung, para pengisi acara juga bergantian mengenakan kostum dengan tata busana khas Tenun Nusantara.

Tengku RyoTengku Ryo Musical Paradigm Project dalam konser perdana 'Putih Cinta Untuk Indonesia'. (Foto: Tengku Ryo)

Menurut Ryo, trio dibentuk atas dasar kesadaran dan pandangan akan pentingnya fungsi positif musik terhadap manusia, terutama fungsi bagi perkembangan intelektual, kesehatan bagi jiwa dan spiritualitas dan bukan hanya sebagai hiburan semata.

Konser kemudian diinisiasi dari semangat untuk menghadirkan rasa syukur kepada Tuhan. Serta dengan harapan bisa menyuburkan rasa kecintaan terhadap sesama manusia, alam dan khususnya kepada tanah air tercinta, Indonesia.

Gemuruh tepuk tangan menutup konser musik berdurasi sekitar 3 jam lebih tersebut. Usai gelaran selesai, Ryo dan kawan-kawan menyempatkan diri menerima ajakan swafoto dan ucapan selamat dari seratusan penonton yang hadir.

Baca juga:

Berita terkait
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.