Kembali Tak Cetak Gol, Messi Puas Argentina Kalahkan Peru

Kapten Lionel Messi kembali gagal mencetak gol saat Argentina menang atas Peru di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.
Argentina mengalahkan Peru 2-0 dalam duel kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan di Estadio Nacional, Lima, Peru, Rabu 18 November 2020 pagi WIB. Tampak kapten Argentina Lionel Messi menyundul bola di laga itu. (Foto: Tagar/Twitter/FIFAWorldCup)

Jakarta - Kapten tim nasional Argentina Lionel Messi kembali gagal mencetak gol. Dia juga tak lagi meradang karena Argentina dirugikan wasit. Dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan, Argentina akhirnya meraih 3 poin. Mereka mengalahkan Peru 2-0 dalam duel di Estadio Nacional, Lima, Peru, Rabu, 18 November 2020 pagi WIB. 

Messi tak ikut menyumbang gol pada 2 laga kualifikasi Piala Dunia. Saat ditahan Paraguay 1-1, golnya dianulir sehingga Argentina gagal menang. 

Hasil imbang itu sempat membuat Messi kesal. Kapten Barcelona ini menuding wasit yang kinerjanya tak bagus. Bahkan dia menilai wasit merugikan tim sampai 2 kali, termasuk memberikan penalti untuk Paraguay. 

Saya yakin kami berada di jalur yang tepat. Tim secara perlahan kian kuat

Di laga ke-2 kualifikasi ini, Messi kembali gagal membobol gawang lawan. Namun La Albiceleste berhasil meraih kemenangan sehingga menjaga jarak poin dengan Brasil yang menghajar Uruguay juga dengan skor 2-0. 

Kemenangan atas Peru menjadikan Argentina bertahan di peringkat 2 dengan poin 10. Mereka masih terpaut 2 poin dari pemuncak klasemen, Brasil. 

Sementara, Peru berada di papan bawah. Mereka menduduki peringkat 9 dengan poin satu. 

Messi merasa senang dengan keberhasilan Argentina meraih kemenangan di pertandingan kualifikasi. Menurut dia tim menunjukkan permainan terbaik. Tim juga kian kuat. 

"Saya senang dengan kemenangan ini. Kami butuh kemenangan setelah hasil pertandingan sebelumnya. Kami mengawali laga dengan sangat bagus. Kami menciptakan banyak peluang dan tentu saja, gol," ucap Messi kepada Mundo Albiceleste.

"Saya yakin kami berada di jalur yang tepat. Tim secara perlahan kian kuat," kata dia lagi.

Argentina Tunjukkan Dominasi

Di laga itu Argentina menunjukkan dominasinya. Tim asuhan Lionel Scaloni sudah mengancam pertahanan Peru saat laga baru berjalan 5 menit. Hanya tendangan bebas Messi masih gagal melewat pagar pemain. 

Argentina tak butuh waktu lama untuk membobol gawang tuan rumah. Gol dihasilkan Nicolas Gonzalez di menit 17. Gol tercipta setelah dia menyelesaikan umpan Lo Celso. 

Gol tersebut tampaknya membuat pemain Argentina makin percaya diri. Terbukti, juara dunia 2 kali ini memperbesar keunggulan di menit 28. Gol dihasilkan penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.

Messi sesungguhnya kembali mendapat peluang saat meneria operan dari Gonzalez di menit 38. Hanya sepakan dia tak membuahkan hasil. Skor pun tak berubah sampai akhir babak pertama. 

Di babak ke-2, Argentina tak mengurangi tekanan. Messi pun menciptakan beberapa peluang, termasuk saat Argentina membangun serangan balik di menit 64. Serangan itu diakhiri dengan sepakan Messi yang bisa digagalkan barisan pertahanan Peru. 

Selanjutnya, pemain pengganti Lucas Ocampo mendapat peluang menambah gol. Hanya, sepakannya bisa ditepis kiper Gallese.

Peluang terakhir diperoleh Messi yang sempat mengecoh 3 pemain Peru. Namun eksekusinya melenceng sehingga skor 2-0 tak berubah sampai akhir laga. []

Berita terkait
Gol Messi Dianulir, Argentina Gagal Taklukkan Paraguay
Argentina gagal mencetak hat-trick kemenangan usai ditahan Paraguay di kualifikasi Piala Dunia 2022. Gol Lionel Messi dianulir di laga itu.
Bolivia Vs Argentina, Kemenangan Pertama Setelah 15 Tahun
Argentina menunggu 15 tahun untuk menaklukkan Bolivia di La Paz. Gol Lautaro Martinez dan Joaquin Correa membawa tim menang di kualifikasi PD 2022.
Argentina Vs Ekuador, Lionel Messi Kembali Jadi Penyelamat
Kapten Lionel Messi kembali menyelamatkan Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2022. Messi mencetak gol tunggal saat Argentina mengalahkan Ekuador.
0
DPR Terbuka Menampung Kritik dan Saran untuk RKUHP
Arsul Sani mengungkapkan, RUU KUHP merupakan inisiatif Pemerintah. Karena itu, sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.