Juventus vs Roma di Serie A Italia 31 Desember 2023 Pukul 02.45 WIB Ini Prediksinya

Juventus saat ini jadi pesaing untuk gelar juara Scudetto berada di posisi ke-2 dengan poin 40 poin
Ilustrasi - Juventus vs Roma di Serie A Italia 31 Desember 2023 Pukul 02.45 WIB (Foto: sportytrader.com)

TAGAR.id – Dua klub sepak bola raksasa Calcio di Serie A Italia akan bertanding di Stadion Allianz pada hari Sabtu, 30 Desember 2023, pukul 20.45 waktu setempat atau Minggu, 31 Desember 2023, pukul 02.45 dini hari WIB.

Juventus saat ini jadi pesaing untuk gelar juara Scudetto berada di posisi ke-2 dengan poin 40 poin, sedangkan Roma di posisi ke-6 dengan 28 poin. Sedangkan di puncak ada Inter Milan.

Juventus dan Roma terpisah 12 poin di klasemen, kedua tim akan berusaha keras untuk memenangkan pertandingan terakhir mereka dengan mengakhiri tahun 2023 dengan penuh gaya.

Jose MourinhoJose Mourinho, pelatih Roma (Foto: sportsmole.co.uk/Reuters)

Kemenangan tipis sudah terpatri dalam DNA Juve, yang membuat pertarungan taktis antara Massimiliano Allegri dan Mourinho sepertinya tidak akan berkembang menjadi pesta gol. Oleh karena itu, satu serangan dapat menentukan nasib poin, dan kemampuan tuan rumah untuk menyelesaikan tugasnya melawan pesaing empat besar lainnya sudah cukup untuk mengalahkan Roma.

Juventus telah berkembang pesat di bawah asuhan Allegri dan akan bertekad memangkas jarak dengan Inter Milan dalam perburuan gelar Scudetto. Bianconeri sesekali mengalami kegagapan bulan ini dan ada satu hal yang perlu dibuktikan akhir pekan ini.

Massimiliano AllegriPelatih Juventus, Massimiliano Allegri (Foto: sportsmole.co.uk/Reuters)

AS Roma juga telah meningkat di bawah asuhan Jose Mourinho tetapi akan menghadapi tim yang kuat pada hari Sabtu (30/12/2023).

Kedua tim saat ini berimbang dan bisa saja bermain imbang di laga ini.

Prediksi susunan pemain:

Juventus: Szczesny; Gatti, Bremer, Danilo; McKennie, Miretti, Locatelli, Rabiot, Kostic; Chiesa, Vlahovic

Roma: Patricio; Mancini, Llorente, Ndicka; Kristensen, Cristante, Paredes, Bove, Zalewski; El Shaarawy; Lukaku

Riwayat head to head (h2h) antara Juventus dan Roma:

Juventus menang: 26

Imbang: 11

Roma menang: 12

Prediksi skor akhir: Juventus 2 – 1 Roma (sportsmole.co.uk, sportskeeda.com, aiscore.com dan sumber lain). []

Berita terkait
AC Milan Tumbang di Kandang Dikalahkan Juventus di Serie A Italia
Dengan kekalahan ini Milan di posisi ke-2 di klasemen di belakang Inter Milan di puncak