Juventus Hajar Udinese 4-1, Ronaldo Cetak Dua Gol

Juventus membungkam tamunya Udinese 4-1 dalam lanjutan Liga Italia Senin, 4 Januari 2021 dini hari.
Cristiano Ronaldo dari Juventus mencetak gol saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Udinese di Stadion Allianz di Turin, Italia, Minggu 3 Januari 2021. (Foto: Marco Alpozzi/LaPresse via AP)

Turin - Juventus menghajar tamunya Udinese dengan skor telak 4-1 dalam lanjutan Liga Italia. Dalam pertandingan tersebut Ronaldo mencetak dua gol.

Pertandingan lanjutan Liga Italia yang berlangsung Senin 4 Januari 2021 dini hari WIB, Juventus menutup babak pertama dengan skor 1-0 melalui gol Christiano Ronaldo.

Memasuki babak ke dua petandingan serasa milik Juventus, merekapun menambah gol melalui Federico Chiesa, Ronaldo, dan Paulo Dybala. Udinese memperkecil kekalahan lewat Marvin Zeegelaar.

Kemenangan ini membuat Juventus naik ke posisi lima klasemen Liga Italia dengan 27 poin dari 14 laga. Udinese bercokol di urutan ke-13 dengan 15 poin dari 14 pertandingan.

Juventus memulai pertandingan dengan sangat baik, si Nyonya Tua hampir selalu menguasai jalannya pertandingan. Namun, Udinese sempat mengejutkan Juventus di menit ke-11. Rodrigo De Paul berhasil menggetarkan gawang Bianconeri setelah menyambut umpan tarik.

Namun gol tersebut dianulir wasit karena saat meninjau VAR, Del Paul melakukan handball dalam proses mencetak gol. Kaget dengan reaksi Udinese, juventus menggempur pertahanan Udinese. Alhasil mampu memimpin 1-0 lebih dulu lewat Cristiano Ronaldo di menit ke-31.

Ronaldo mencetak gol setelah mendapat bola umpan dari Aaron Ramsey, kemudian menggiring ke kotak penalti dan melepaskan tembakan keras. Setelah itu tak ada lagi gol yang tercipta di babak pertama. Juventus berhasil memimpin hingga turun minum.

Juventus memperbesar keunggulan menjadi 2-0 saat babak kedua baru berjalan lima menit. Federico Chiesa sukses menuntaskan umpan terobosan dari Ronaldo dengan tembakan dari sudut sempit.

Tak butuh waktu lama, dua menit kemudian, giliran Ramsey merobek gawang Udinese. Mantan idola Arsenal itu menggiring bola hingga mendekati gawang Udinese, kemudian melepaskan tembakan dari jarak yang sangat dekat, skorpun berubah 3-0 untuk keunggulan Juventus.

Namun gol tersebut pada akhirnya dianulir wasit. Ditinjau dari VAR, Ramsey sempat handball ketika jatuh usai melepaskan tembakan yang diblok kiper.

Pada akhirnya Juventus mampu memperbesar keunggulan menjadi 3-0 di menit ke-70. Rodrigo Bentancur memberikan bola kepada Ronaldo, yang langsung melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti untuk menaklukkan Juan Musso.

Udinese baru bisa mencetak gol hiburan di injury time. Zeegelaar melesakkan tembakan dari jarak dekat usai menyambut bola rebound. Skorpun berubah 3-1.

Juventus masih sempat membalas gol tersebut selang beberapa detik akhir laga. Dybala melesakkan gol dari jarak dekat dengan sedikit mencungkil bola. Skorpun berakhir 4-1 untuk kemenangan Nyonya Tua.

Susunan Pemain Kedua Kesebelasan:

Juventus: Szczesny; Danilo, Bonucci, De Ligt, Alex Sandro; Chiesa, Bentancur, Ramsey, McKennie; Dybala, Ronaldo

Udinese: Musso; Bonifazi, De Maio, Samir; Stryger-Larsen, De Paul, Walace, Pereyra, Zeegelaar; Lasagna, Pussetto. []

Berita terkait
Juventus di Liga Champions, Dybala Duet Bareng Ronaldo
Striker Juventus Paulo Dybala mendapat kesempatan menjadi starter di Liga Champions lawan Ferencvaros. Dia akan diduetkan dengan Cristiano Ronaldo.
Ronaldo Menangkan Juventus, Begini Dikatakan Pirlo
Juventus kembali ke jalur juara usai mengalahkan Cagliari di Serie A Italia. Cristiano Ronaldo mencetak brace. Lalu apa kata pelatih Andrea Pirlo.
Ciro Immobile Kembali, Lazio Geser Juventus
Striker Ciro Immobile kembali bermain dan langsung memmbawa Lazio menaklukkan Crotone. Lazio pun masuk 5 besar dan menggeser Juventus.