JK dan Gus Sholah Saksi Ijab Kabul Putri Khofifah

Prosesi akad nikah di kediaman Khofifah Jalan Jemursari, Surabaya disaksikan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
Prosesi akad nikah Fadil Wirawan dengan Patimasang (Foto: Tagar/Adi Suprayitno)

Surabaya - Putri Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Patimasang resmi menjadi istri Fadil Wirawan.

Prosesi akad nikah di kediaman Khofifah Jalan Jemursari, Surabaya disaksikan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dan Pengasuh Ponpes Tebu Ireng Jombang KH Solahuddin Wahid.

Sebelum akad, Imam Besar Masjid Istiqlal Prof Nazaruddin Umar melantunkan ayat suci Alquran dengan merdu. Selanjutnya sebagai wali nikah, putra ke dua Khofifah, Jalaluddin Mannagalli menyerahkan prosesi ijab kabul kepada penghulu.

Berita sebelumnya: Putri Khofifah Nikah, Jokowi-JK Bakal Meriahkan Acara

Ketika prosesi akad nikah, Fadil mengucapkan ijab kabul dalam bahasa Arab. Saksi yang hadir langsung menyahuti "sah".

Ima, panggilan akrab Patimasang mendapatkan mas kawin dari Fadil berupa seperangkat alat salat dan emas 24 gram.

"Mas kawin Ima diberi emas beratnya 24 gram," ujar juru bicara pernikahan KH Zahrul Azhar As'ad atau Gus Hans, Jumat 28 Juni 2018.

Berita sebelumnya: Lukman Hakim dan Khofifah Dipanggil KPK, Ada Apa?

Gus Hans mengaku ke dua mempelai mendapat pesan dari Wakil Presiden Jusuf Kalla agar menjadi pasangan yang istiqamah. "Wapres berpesan agar saling mencintai pada saat di pelaminan," ungkap Gus Hans.

Selain wapres dan Gus Sholah, acara akad nikah ini juga dihadiri sejumlah pejabat negara, seperti Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi hingga Menteri Pertanian Amran Sulaiman.

Selain itu, dihadiri KH Maimun Zubair, KH Miftachul Akhyar, Shinta Nuriyah hingga anaknya Yenny Wahid.[]

Berita terkait
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.