Jadwal Belajar dari Rumah TVRI, Minggu 3 Mei 2020

Berikut Tagar berikan rangkuman untuk jadwal program belajar di rumah yang ditayangkan TVRI pada Minggu 3 Mei 2020.
Pelajar belajar dari rumah di Ambarketawang, Gamping, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin, 23 Maret 2020. Pemda DIY mengeluarkan kebijakan bagi semua pelajar belajar dari rumah pada 23 Maret 2020 hingga 31 Maret 2020 guna mengurangi interaksi sosial sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona (COVID-19). (Foto: Antara/Andreas Fitri Atmoko)

Jakarta - Selain memberikan program pembelajaran formal dari Senin hingga Jumat, TVRI bersama Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) juga menawarkan siaran santai dengan muatan edukasi dalam program belajar dari rumah, pada Minggu, 3 Mei 2020.

Program ini dimulai pada pagi hingga siang hari dan diperuntukan bagi siswa/siswi dari jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).

Kebijakan siaran belajar dari rumah yang ditayangkan di stasiun TVRI telah dimulai sejak Senin, 13 April 2020, dan akan berlangsung hingga 3 bulan pada jadwal yang telah ditentukan.

Berikut Tagar rangkumkan jadwal program belajar dari rumah yang ditayangkan TVRI pada Minggu 3 Mei 2020:

  • Pukul 08.00-08.30 WIB: Materi PAUD - Cerita Minggu Pagi
  • Pukul 08.30-09.00 WIB: Materi SD Kelas 1 sampai 3 - Cerita Minggu Pagi
  • Pukul 09.00-09.30 WIB: Materi SD Kelas 4 sampai 6 - TalkShow
  • Pukul 09.30-10.00 WIB: Materi SMP dan Sederajat - TalkShow
  • Pukul 10.03-10.30 WIB: Materi SMA/SMK dan Sederajat - Cerita Indonesia
  • Pukul 10.30-11.00 WIB: Materi Keluarga Indonesia (Parenting) - Ragam Indonesia

Pihak TVRI memberi catatan khusus bahwa setiap materi yang dijadwalkan bisa berubah sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan terlebih dulu.

Baca juga: Prakiraan Cuaca Jakarta, Minggu 3 Mei 2020

Sementara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan memantau dan mengevaluasi siaran program belajar TVRI bersama dengan lembaga nonpemerintah. []

Berita terkait
Pemerintah Siarkan Tausiyah Selama Ramadan di TVRI
Pemerintah melalui Kemenkominfo bekerjasama dengan TVRI untuk menyiarkan program tausyiah agama selama bulan ramadan 2020.
4 Cara Menonton Online Siaran Belajar di Rumah TVRI
Berikut Tagar sampaikan tips dan trik serta 4 cara menonton siaran televisi belajar di rumah TVRI melalui layanan online streaming.
Jadwal Lengkap Siaran Siswa Belajar di Rumah TVRI
Berikut Tagar rangkumkan jadwal program siaran TVRI untuk belajar di rumah yang akan ditayangkan hingga 3 bulan mendatang.
0
Kesehatan dan Hak Reproduksi Adalah Hak Dasar
Membatasi akses aborsi tidak mencegah orang untuk melakukan aborsi, hal itu justru hanya membuatnya menjadi lebih berisiko mematikan