Ini Dia Lawan Petenis AS Danielle Collins di Final Miami Open 2024

Final di lapangan tenis keras Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Negara Bagian Florida, AS, pada Minggu, 09.30 waktu setempat atau pukul 23.30 WIB
Danielle Collins (Foto: hjnews.com)

TAGAR.id – Turnamen tenis Miami Open 2024 masuk ke babak final. Di final tunggal putri petenis tuan rumah AS, Danielle Rose Collins (D. Collins) menghadapi petenis kelahiran Rusia yang mewakili Kazakhstan, Elena Andreyevna Rybakina (E. Rybakina), yang merupakan unggulan ke-4 di turnamen ini.

Final di lapangan tenis keras Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Negara Bagian Florida, AS, pada Minggu, 09.30 waktu setempat atau pukul 23.30 WIB.

Rybakina tampil untuk tahun kedua berturut-turut di final, sekarang melawan petenis AS, Collins, yang bermain untuk gelar WTA 1000 pertama baginya.

RybakinaElena Rybakina (Foto: tenisnews.com.br)

Rybakina melaju ke final setelah mengalahkan petenis Belasuria, Victoria Azarenka, dengan skor 7-6, 1-6 dan 6-3. Sedangkan Collins ke final setelah menang atas petenis Rusia, Ekaterina Alexandrova, dengan skor 6-3 dan 6-2.

Di final Miami Open 2023 Rybakina memberikan perlawanan yang sengit terhadap petenis Ceko, Petra Kvitová. Tapi, Rybakina menyerah dengan skor 6-7 (14-16) dan 2-6.

Gelar grand slam Rybakina adalah Wimbledon (2022), sedangkan rekor juara WTA ada tujuh, antara lain WTA 1000 pada Indian Wells Open 2023 dan Italian Open 2023.

Ini merupakan laga dinal keempat tahun ini bagi Rybakina, setelah menang di Brisbane, Abu Dhabi dan kalah di Doha dari Iga Swiatek. Rybakina jadi pemain ketiga dalam sepuluh tahun terakhir yang berhasil mencapai final Miami Open berturut-turut dan meningkatkan rekornya musim ini menjadi 22-3.

Sementara Colline belum punya gelar grand slam, tapi dia pegang dua gelar tunggal Tur WTA, yaitu di Palermo Terbuka 2021 dan Silicon Valley Classic 2021.

Sedangkan di tunggal putra akan berhadapan petenis Bulgaria, Grigor Dimitrov, dan petenis Jerman, Alexander Zverev (miamiopen.com dan sumber-sumber lain). []

Berita terkait
Emma Raducanu Dapat Wildcard di Turnamen Tenis Miami Open 2024
Raducanu berada di peringkat 252 dunia WTA saat ia melanjutkan comeback-nya dari istirahat delapan bulan karena cedera