Info Terbaru, Densus 88 Baku Tembak dengan Terduga Teroris di Sumatera Utara

Selain di Surabaya, Densus 88 juga dikabarkan terlibat baku tembak dengan terduga teroris di Sumatera Utara, Selasa (15/5) sore sekitar pukul 17.00 Wib.
Densus 88

Medan, (Tagar 15/5/2018) - Selain di Surabaya, Densus 88 juga dikabarkan terlibat baku tembak dengan terduga teroris di Sumatera Utara, Selasa (15/5) sore sekitar pukul 17.00 Wib.

Informasi yang beredar, baku tembak terjadi di Kota Tanjung Balai, Asahan. Kabarnya ada dua teroris yang dikejar dalam penyergapan ini. Namun belum ada konfirmasi lebih jauh mengenai baku tembak ini. 

Kadiv Humas Polda Sumut Kombes Tatan Dirsan yang dikonfirmasi wartawan menyebut belum mendapatkan informasi menyeluruh mengenai penyergapan ini.

"Foto memang beredar. Namun kami belum dapat laporan lengkap. Kami tidak akan menutup-nutupi kalau memang kami sudah mendapat informasi pastinya," kata Tatan.

Tampaknya instruksi Presiden Joko Widodo untuk mengejar teroris sampai ke akar-akarnya, terus ditindaklanjuti oleh polisi. 

Sebelumnya, terjadi baku tembak antara Densus 88 dengan terduga teroris di kawasan Manukan Kulon, Kecamatan Tandes, Surabaya, Selasa (15/5).

Satu orang terduga teroris tewas dalam baku tembak tersebut. Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera menegaskan tembakan terpaksa dilakukan Densus 88 karena tindakan terduga teroris melawan petugas dan membahayakan masyarakat. (Fet)

Berita terkait
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.