Idris Tak Perhatikan Seniman, Milenial Depok Kena Imbas

Sukardi menilai tak adanya perhatian Mohammad Idris terhadap seniman dan para budayawan di Depok berdampak pada ketidak tahuan generasi milenial.
Sukardi selaku Ketua Harian Betawi Ngumpul (Kiri). (Foto: Tagar/beritabaru.co)

Jakarta – Sukardi selaku Ketua Harian Betawi Ngumpul menyampaikan tak adanya perhatian yang diberikan oleh Mohammad Idris selaku Wali Kota Depok kepada para seniman dan budayawan di Kota Depok.

"Saat Wali Kota Depok, Nur Mahmudi Ismail, perhatian kepada kami. Begitu juga dengan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan. Namun, Pak Idris sama sekali tak ada perhatiannya kepada kami," ujar Sukardi.

Sukardi juga menyampaikan tak adanya keseriusan Idris dalam membangun wisata sejarah di Depok, hal tersebut dibuktikan dengan ketidak tahuan para generasi milenial terhadap kesenian dan budaya Depok seperti Gong Sibolong dan Tari Topeng Cisalak.

Waktu itu kami mengajukan untuk dibuatkan Dewan Kesenian Kota Depok. Dewan kesenian ini sebagai wadah seniman dan budayawan dan juga untuk membantu tugas Pemkot Depok dalam melestarikan seni dan budaya Depok. Namun, tak direspon. Bahkan saya dibilang tidak dikenalnya,

Sukardi yang biasa disapa Encu ini sebelumnya telah mengajukan sebuah wadah untuk para seniman melestarikan seni dan budaya Depok namun dirinya justru tak dikenal oleh Idris.

"Waktu itu kami mengajukan untuk dibuatkan Dewan Kesenian Kota Depok. Dewan kesenian ini sebagai wadah seniman dan budayawan dan juga untuk membantu tugas Pemkot Depok dalam melestarikan seni dan budaya Depok. Namun, tak direspon. Bahkan saya dibilang tidak dikenalnya," jelas Sukardi.

Encu pun mengatakan pendapatnya apabila Kota Depok miliki wisata sejarah maka dirinya yakin generasi milenial akan memahami sejarah Gong Sibolong.

Sukardi pada kesempatan tersebut pun menyampaikan harapannya terhadap Pradi Supriatna selaku calon Wali Kota Depok.

"Makanya saya berharap Pradi Supriatna jadi Wali Kota Depok. Bang Pradi itu peduli dengan seni dan budaya di Kota Depok," ujarnya. []

Baca juga:


Berita terkait
Perlakuan Idris Kepada Pradi Sebagai Wakil Wali Kota Depok
Cawalkot Depok nomor urut 1 Pradi Supriatna mengatakan, selama hampir 1 periode mendampingi Idris ia tidak dilibatkan dalam pengambilan kebijakan.
Miskin Ide, Idris Contek Program Berobat Gratis Pradi-Afifah
Politisi Partai Gerindra Kota Depok, Priyanti Susilawati menilai program Kartu Depok Sehat Idris mencontek Program Berobat Cukup KTP Pradi-Afifah.
Masa Wali Kota Idris, Sampah Mudah Dijumpai di Depok
Sampah menjadi masalah yang runyam di masa pemerintahan Mohamad Idris, sampah dengan mudah ditemukan di pinggir jalan di Depok.
0
Staf Medis Maradona Akan Diadili Atas Kematian Legenda Sepak Bola Itu
Hakim perintahkan pengadilan pembunuhan yang bersalah setelah panel medis temukan perawatan Maradona ada "kekurangan dan penyimpangan"