Ida Laila Penyanyi Sepiring Berdua Tutup Usia

Ida Laila penyanyi Sepiring Berdua meninggal dunia pada kamis dini hari, 12 September 2019 dikarenakan sakit komplikasi yang dideritanya.
Ida Laila saat dikunjungi calon gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf di rumahnya di Jalan Kanser nomor 2, Surabaya, Kamis 29/3/2019. (lut)

Jakarta - Ida Laila dengan nama lahir Murah Ati, merupakan perempuan yang lahir di Surabaya pada 27 November 1943. Ida Laila meninggal dunia pada Kamis dini hari, 12 September 2019, dikarenakan sakit komplikasi yang dideritanya.

Ida Laila menikah dengan Mulyono dan dikaruniai empat orang anak serta 10 orang cucu.

Ida adalah penyanyi lagu-lagu melayu dan dangdut berkebangsaan Indonesia. Nama Ida Laila sebagai penyanyi, mulai populer pada era 1960-an dan 1970-an lewat lagu Keagungan Tuhan karangan A. Malik Bz tahun 1965, yang direkam ulang tahun 1976.

Selain itu, dia juga menyanyikan lagu Siksa Kubur ciptaan Achmadi, yang dinyanyikan ulang oleh Rita Sugiarto. Termasuk lagu Sepiring Berdua. Karakter suara Ida yang mendayu-dayu membuatnya cocok membawakan lagu-lagu melankolis dengan lirik penuh derita.

Awal mula Ida muncul ke panggung tarik suara adalah ketika dia bergabung bersama Orkes Melayu (OM) Sinar Kumala Surabaya pimpinan A. Kadir. Setelah itu, dia juga sempat bergabung dengan sejumlah grup seperti OM Awara, OM Sonata, dan OM Sanata. 

Ketika di OM Awara, Ida mampu menelurkan 18 album piringan hitam. Sementara bersama OM Sinar Mutiara dia menghasilkan tujuh buah album, serta dengan OM Sonata Ida meluncurkan lima album.

Seiring berjalannya waktu, Ida Laila mulai dikenal sebagai penceramah agama. Permintaan berdakwah yang padat membuatnya susah untuk menyisipkan waktu untuk kembali bernyanyi.

Diskografi

  1. Siksa Kubur (1960).
  2. Berkasih Mesra (1964) produksi Lokananta, Solo.
  3. Keagungan Tuhan (1965).
  4. Perintah Ilahi (1967).
  5. Siksa Kubur (1976).
  6. lagu nostalgia 1997 di produksi Indra record.
  7. Syi'iran Wali dan Eling-eling diproduksi Indra Record Surabaya.
  8. Album Pergi Tanpa Pesan bersama Mus Mulyadi.
  9. Album 12 lagu dangdut Bersantai Ria.
  10. Album Ojo lali Mas pop jawa.
  11. Album Ida Laila Berkelana diProduksi Mutiara Record.
  12. Album Ida Laila 20 Tembang Kenangan. []
Berita terkait
Ida Laila Wafat, Rhoma Irama Berbelasungkawa
Rhoma Irama menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya penyanyi dangdut senior Ida Laila.
Penyanyi Legendaris Ida Laila, Kini Hidupnya Tergantung Kursi Roda
Nama Ida Laila dikancah dunia musik pada tahun 1960 hingga 1980-an sangat populer. Suaranya merdu dengan syair lagu yang khas membuat dia punya banyak penggemar.