HUT Ke-73, TNI Pastikan Netral di Pilpres 2019

"Mantapkan netralitas TNI, jangan terpancing emosi dan upaya-upaya melibatkan diri dalam mendukung kelompok tertentu," tegas Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan, SH, MTr (Han).
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan, SH, MTr (Han) saat memimpin upacara HUT TNI ke-73 di Gasibu Bandung. (Foto: Tagar/ Fitri Rachmawati)

Bandung, (Tagar 5/10/2018) - Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan, SH, MTr (Han) pada momentum HUT TNI ke-73 menegaskan, TNI dijamin netral pada Pilpres 2019. Sebab, tugas terbesar bagi TNI saat ini justru harus menjaga keutuhan NKRI bukan terlibat politik praktis.

"Mantapkan netralitas TNI, jangan terpancing emosi dan upaya-upaya melibatkan diri dalam mendukung kelompok tertentu selama pelaksanaan pentahapan Pemilu dan tingkatkan sinergisitas TNI, Polri dan Pemerintah Daerah dan komponen lainnya," tegasnya di Bandung, Jumat (5/10/2018).

Menurut dia, TNI senantiasa selalu dipagari oleh doktrin Sapta Marga dan Sumpah Prajurit je, sekaligus merupakan napas bagi seluruh Prajurit yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
"Tekad TNI untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta menjadi benteng bagi keutuhan NKRI. Tingkatkan soliditas TNI dan kemanunggalan TNI dengan raktyat agar selalu menjadi pemersatu dan perekat bangsa," jelasnya.

Dia menambahkan pada HUT TNI yang ke-73, tema tahun ini yaitu ‘Profesionalisme TNI Untuk Rakyat’. Tema ini digagas dengan maksud makna bahwa Prajurit TNI senantiasa meningkatkan profesionalisme melalui pendidikan, latihan, persenjataan, alutsista yang semata-mata untuk kepentingan seluruh rakyat Indonesia.

"Profesionalisme TNI diwujudkan dalam pelaksanaan operasi, latihan dalam mendukung tugas pokok menegakkan untuk kedaulatan Negara, mempertahankan keutuhan wilayah serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari segala ancaman dan gangguan," tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari menyampaikan selamat HUT TNI yang ke-73. Semoga TNI tetap netral khususnya menjelang Pemilihan Umum 2019, baik itu legislatif khususnya Presiden.

"Kita bangga dengan TNI saat ini yang mampu menjaga netralitasnya pada Pilkada lalu, dan mudah-mudahan pada Pemilu 2019 pun TNI akan tetap netral," kata dia.

Selain bangga akan konsistensi TNI yang mampu netral dan mudah-mudahan akan terus netral. DPRD Jabar pun mengapresiasi atas peran serta turut membantu menjaga kondusifitas dengan aparat penegak hukum pada Pemilu sebelumnya, dan diharapkan bisa menjaga kondusifitas juga pada Pemilu 2019. []

Berita terkait