Heningkan Cipta Untuk Ani Yudhoyono di Laga Timnas

Uji coba tim nasional U-23 melawan PSIM Yogyakarta diawali dengan mengheningkan cipta untuk mengenang Ibu Ani Yudhoyono
Laga uji coba tim nasional U-23 melawan tim Liga 2 PSIM Yogyakarta diawali dengan mengheningkan cipta untuk mengenang mantan ibu negara 2004-2014 Ani Yudhoyono. Laga uji coba yang berakhir imbang 0-0 dilaksanakan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu 2 Juni 2019 malam. (Foto: Tagar/Gonang Susatio)

Bantul - Laga uji coba tim nasional U-23 melawan tim Liga 2 PSIM Yogyakarta diawali dengan mengheningkan cipta untuk mengenang mantan ibu negara 2004-2014 Ani Yudhoyono. Laga uji coba itu sendiri digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu 2 Juni 2019 malam. 

Laga uji coba dilaksanakan di hari yang sama dengan proses pemakaman Ibu Ani Yudhoyono yang meninggal di Rumah Sakit National University (NUH), Singapura, Sabtu, 1 Juni 2019. Istri Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono meninggal setelah tiga bulan menderita sakit kanker darah.

Sebelum memulai pertandingan, pemain dari kedua tim dan mereka yang berada di stadion mengheningkan cipta selama 60 detik. Stadion yang dipadati 18 ribu penonton yang sebelumnya menyanyikan yel-yel langsung hening sejenak. Sebuah momen penuh haru saat semua yang berada di stadion mengenang mantan ibu negara. 

Dari penampilan pemain yang baru dipanggil memang tidak semuanya memenuhi harapan. Namun evaluasi akan terus dilakukan. Saya yakin ke depannya mereka akan lebih baik

Selama pertandingan para pemain dari timnas U-23 dan PSIM juga mengenakan pita hitam yang melilit di lengan. Ini merupakan bentuk duka cita atas kepergian Ibu Ani. 

PSIMLaga uji coba tim nasional U-23 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu 2 Juni 2019 diawali dengan mengheningkan cipta untuk mengenang mantan ibu negara 2004-2014 Ani Yudhoyono. Tampak tim PSIM mengheningkan cipta. (Foto: Tagar/Gonang Susatio)

Pertandingan uji coba itu merupakan bagian dari persiapan timnas U-23 yang akan berlaga di Piala Merlion di Singapura, mulai Jumat 7 Juni 2019 sampai Minggu 9 Juni 2019. Turnamen itu hanya diikuti tim-tim undangan. Tahun ini, tuan rumah Singapura mengundang Indonesia, Thailand dan Filipina. Di pertandingan pertama, Indonesia berjumpa tim kuat Thailand. 

Uji coba itu sendiri berakhir imbang dengan skor 0-0. Pelatih timnas U-23 Indra Sjafri yang mempersoalkan hasil akhir dari uji coba tersebut. Menurut terpenting adalah sejauhmana persiapan tim yang akan berlaga di turnamen. 

"Dari penampilan pemain yang baru dipanggil memang tidak semuanya memenuhi harapan. Namun evaluasi akan terus dilakukan. Saya yakin ke depannya mereka akan lebih baik," ujar Indra. 

Timnas U-23 hanya sekali beruji coba selama pemusatan latihan di Yogyakarta. Dari Yogyakarta, mereka langsung berlaga di turnamen tersebut. 

Pelatih PSIM Vladimir Vujovic juga tak melihat hasil akhir dari uji coba itu. Menurutnya tim terfokus pada kompetisi Liga 2 yang akan bergulir pada 22 Juni 2019. []

Baca juga: 

Berita terkait
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.