Hari Musik Nasional: Jokowi Pastikan Konser-konser Musik Besar Kembali Digelar dan Izin Dipermudah

Ditegaskan Jokowi, sepanjang 2023 akan terdapat lebih dari 3.000 pagelaran seni budaya dan olahraga di Indonesia.
Hari Musik Nasional

TAGAR.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan akan mempermudah perizinan kegiatan konser pada tahun ini setelah badai pandemi Covid-19 menjernang sejak tiga tahun yang lalu.

Menurut Jokowi, tiga tahun dalam kungkungan pandemi, dunia musik Tanah Air bertahan dengan inovasi memanfaatkan ruang-ruang digital dan berbagai ajang yang menantang kreativitas.

"Tahun ini, insan musik kita bisa lebih berlega hati," ujar Presiden Jokowi dalam akun Instagram resminya pada Kamis, 9 Maret 2023.

Ditegaskan Jokowi, sepanjang 2023 akan terdapat lebih dari 3.000 pagelaran seni budaya dan olahraga di Indonesia. Konser-konser musik besar kembali digelar dan perizinan lebih dimudahkan.

"Semua itu, semoga menggairahkan kembali dunia musik Indonesia, sekaligus memberikan dampak positif bagi perekonomian nasional," pungkasnya.

Sebagai informasi, pada 9 Maret adalah hari di mana Indonesia memperingati Hari Musik Nasional. Makna dan tujuan penetapan Hari Musik Nasional adalah untuk meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap musik nasional.

Selain itu juga untuk meningkatkan kepercayaan diri dan motivasi pegiat musik Indonesia, serta meningkatkan prestasi pada tingkat nasional, regional, dan internasional.[] 

Baca Juga:

Berita terkait
Sejarah Hari Musik Nasional, Ternyata Berkaitan dengan Hari Lahir WR Supratman Pencipta Lagu Indonesia Raya
Namun ternyata, Hari Musik Nasional berkaitan dengan hari lahir pencipta lagu Indonesia Raya, WR Supratman.
Konser Musik Nusantara Siap Ramaikan Puncak Gelegar Cuan PLN Mobile
Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan, PT PLN (Persero) menggelar acara puncak Gelegar Cuan PLN Mobile 2022 pada 28 Januari 2023.
Nantikan! Konser Musik Coachella Bakal Digelar pada April 2023 Mendatang
Konser musik dan seni Coachella 2023 pasalnya akan digelar pada 14-16 April dan 21-23 April mendatang akan ditayangkan secara langsung di YouTube.