Godzilla, dari Masa ke Masa

Godzilla digambarkan sebagai korban keangkuhan teknologi, terkena radiasi atom yang membuat ia menjadi makhluk yang ganas.
Ilustrasi Godzilla bertarung melawan dinosaurus. (Foto: observationdeck.kinja.com)

Jakarta - Godzilla, monster kadal raksasa yang ganas bakal bertemu dengan musuh yang kalah hebat, King Kong dalam besutan film teranyar Godzilla VS Kong. Film fiksi yang baru akan dirilis tahun depan dan dibintangi Millie Bobby Brown dan Kyle Chandler, menampilkan Kong, sosok gorila raksasa dengan ukuran yang lebih besar dan tinggi dari film-film sebelumnya. Namun masih kalah besar dan tinggi dari Godzilla yang digambarkan seukuran gedung pencakar langit.

Fim Godzilla pertama kali dirilis tahun 1950-an di Jepang. Film ini menggambarkan keangkuhan manusia dalam menciptakan teknologi yang mengganggu keseimbangan alam. Godzilla merupakan kiasan kondisi Jepang setelah bom atom menghancurkan negeri Matahari Terbit itu stelah Perang Dunia kedua.

Pada Maret 1954, militer Amerika Serikat (AS) melakukan uji coba nuklir di Atol Bikini, Kepulauan Marshal, Lautan Pasifik. Uji coba ini merupakan rangkaian percobaan nuklir antara tahun 1947 hingga 1958 untuk memenangkan perlombaan senjata nuklir dengan Uni Soviet pada masa perang dingin.

Sebelum program uji coba nuklir di terumbu ini dimulai, pemerintah AS menawarkan program penduduk setempat untuk pindah ke pulau-pulau terdekat dengan janji bahwa tempat yang mereka tinggali dapat dikembalikan. Mereka setuju pindah ke Atol Rongerik dan dan kemudian Pulau Kili.

Seperti dikutip dari observationdeck.kinja.com, dampak uji coba nuklir sampai ke Jepang. Sebuah kapal penangkap ikan, Lucky Dragon terkena dampak, beberapa kru terkena sindrom akut dan ada yang meninggal beberapa bulan kemudian. Peristiwa itu menginspirasi produser film Jepang Toho Company, Tomoyuki Tanaka untuk membuat film tragedi itu.

GodzillaTaman hiburan Nijigen no Mori di Pulau Awaji di prefektur Hyogo, Jepang akan membangun replika kadal raksasa Godzilla sesuai ukuran asli di film. (Foto: msn.com)

Terinspirasi film-film monster seperti King Kong (tahun 1933), dan The Beast From 20.000 Fathoms (1953), Tanaka elemen horor dampak bom atom dalam film yang diproduksinya itu. Dibantu visual efek, Eiji Tsuburaya dan sutradara Ishiro Honda, Tanaka membangun konsep monster Gojira dalam film terbarunya itu. Gojira merupakan kombinasi dari kata bahasa Inggris yang artinya gorila dan bahasa Jepang kujira yang artinya paus.

Pada 3 November 1954, film Godzilla pertama - masih memakai nama Gojira - dirilis di bioskop-bioskop Jepang dan berhasil mencapai box office. Kesuksesan film Gojira membuat produser AS ingin membuat film serupa. Pada tahun 1956, film dengan judul Godzilla yang artinya Raja Monster dirilis dirilis di AS dalam bahasa Inggris. Bintang TV Raymond Burr berperan sebagai reporter yang memburu berita keganasan Godzilla. Karakter Burr cocok untuk penonton bioskop AS era 1950-an.

Meskipun metafora Godzilla yang suram sebagai holocaust, korban radiasi atom, untuk penontong barat, plot film tetap utuh. Godzilla akhirnya masuk dalam jajaran monster film fiksi ilmiah di AS dan diprediksi menjadi film masa depan. Pada ending film, Godzilla dikisahkan terbunuh oleh senjata rahasia bernama Oxygen Destroyer, yang tak hanya menghancurkan raksasa menakutkan itu, tapi juga ilmuwan si penemu senjata tersebut.

Namun Godzilla tak benar-benar mati. Tahun 1955, Godzilla dibangkit lagi dalam sekuel Godzilla Raids Again. Film ini mempekenalkan seri pertama dari serangkaian panjang monster musuh Godzilla dalam bentuk dinosaurus. Pertarungan Godzilla dengan dinosaurus menjadi daya tarik dalam memacu adrenalin penonton. Sukses film ini melahirkan sekuel-sekuel baru Godzilla dengan masa dan tema yang berbeda-beda.

Hingga kini sudah ada 30 film bertemakan Godzilla, dengan 28 diantaranya film asli Jepang dan dua besutan AS. Bagaimana dengan film terbaru Godzilla VS Kong, apakah juga akan mendulang sukses. Kita lihat saja nanti.

Berita terkait
Godzilla Bakal Hadir di Dunia Nyata, Percaya Atau Tidak
Taman hiburan Nijgen no Mori akan membangun replika Godzilla dengan ukuran sesuai asli film, sehingga seaka-akan Godzilla hadir di dunia nyata
Godzilla: King of the Monsters dan Senjata Monster
Godzilla: King of the Monsters bakal memperlihatkan monster Godzilla mengeluarkan senjata atau kemampuan berbahaya.
Sutradara Joker Bocorkan Adegan yang Dihapus dalam Film
Sutradara film Joker membocorkan adegan dari tokoh Badut Kriminal yang dihapus dalam film.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.