Gibran Dijadwalkan Kampanye ke Bali, Disambut Spanduk Bertuliskan 'Selamat Datang Anak Haram Reformasi'

Calon wakil presiden nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan kampanye ke Pulau Bali pada Selasa, 9 Januari 2024.
Calon wakil presiden nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan kampanye ke Pulau Bali. (Foto: Tagar/Dok Istimewa)

TAGAR.id, Jakarta - Calon wakil presiden nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan kampanye ke Pulau Bali pada Selasa, 9 Januari 2024 bersamaan dengan ulang tahun sang Istri Selvi Ananda.

Jelang kedatangannya, sejumlah spanduk nyinyir bertebaran di beberapa ruas jalan besar di Bali. Belum diketahui siapa yang mendirikan spanduk-spanduk ini.

Spanduk ini terpasang di perempatan Jalan Sudirman, Kota Denpasar dan di underpass Jalan bypass Ngurah Rai dan beberapa titik lainnya di Kota Denpasar.

 dan ".Adapun isi spanduk tersebut adalah "Happy Holiday Ponakan Paman MK, #Orbaisback", "Rahajeng Rauh!!! Putra Mahkota Istana #klee curang khe nok" dan "Selamat Datang Anak Haram Reformasi".

Dalam bahasa Bali Rahajeng Rauh berarti selamat datang, klee merupakan makian dan khe nok merupakan kamu untuk teman sebaya.

Seperti diketahui, Wakil Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma'ruf menyampaikan Gibran akan berkegiatan di Bali pada 9 Januari 2024.

Selama di Bali, Gibran akan mengunjungi wilayah Bali Utara untuk bertemu dengan tokoh masyarakat Bali Utara dan menghadiri apel dan konsolidasi relawan Prabowo-Gibran.

Menurutnya, Bali utara perlu mendapatkan perhatian khusus untuk mengurangi kesenjangan dengan wilayah Selatan. Ia mengatakan Prabowo-Gibran konsen dengan isu pemerataan pembangunan di semua wilayah.

"Kegiatan selanjutnya, Cawapres Gibran akan hadir di acara Konser Dewa, menghadiri Deklarasi Semeton Bali, menggelar pertemuan dengan komunitas kreatif anak muda Bali, dan konsolidasi Tim Kampanye Daerah Provinsi Bali baik Partai Koalisi maupun Relawan," kata Aminuddin.

"Di Bali Selatan Mas Gibran akan fokus pada isu penguatan ekosistem pariwisata Bali yang inklusif dengan memberdayakan pelaku industri pariwisata skala kecil-menengah," kata Aminuddin.

Berita terkait
Gibran dan Bobby Terpilih Jadi Wali Kota Bukan Sebagai Dinasti Jokowi
Hak memilih dan dipilih dijamin UUD 45, ketika putra sulung Jokowi ingin maju di Pilkada Solo 2020 komentar abaikan haknya sebagai warga negara
Airlangga Sebut Dukungan Presiden Jokowi ke Prabowo-Gibran Sudah Jelas
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, menanggapi pernyataan Sekretaris TKN yang menyebut Jokowi kita sudah jelas dukung Probowo.
Demi Menangkan Prabowo-Gibran di Pemilu 2024, Kaesang Lakukan Safari Politik ke Sumatera
Kaesang Pangarep melakukan safari politik ke sejumlah wilayah di Sumatera dalam memenangkan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut dua.