Ghost Parade, Game Buatan Anak Bangsa Mendunia

Ghost Parade adalah game bertema hantu atau horor produksi Lentera Studio.
Ghost Parade. (Foto: instagram @ghost.parade dan @gnsorena)

Jakarta - Berbanggalah sebagai anak bangsa. Game buatan anak bangsa, Ghost Parade, sebentar lagi akan rilis. Aksys Games, selaku publisher game kenamaan asal Amerika Serikat ini akan merilis Ghost Parade pada November 2019.

Ghost Parade adalah game bertema hantu atau horor produksi Lentera Studio.

Sebelumnya, game ini telah diperkenalkan pada ajang Anime Expo 2018. Game buatan anak bangsa ini akan turut meramaikan pasar game dunia bergenre horor.

Ghost ParadeGhost Parade. (Foto: instagram @ghost.parade dan @gnsorena)

Jalan Cerita

Ghost Parade akan memfokuskan jalan ceritanya kepada satu anak perempuan bernama Suri. Dia memutuskan untuk pulang melalui Svaka Forest, hutan yang menakutkan. 

Namun di tengah perjalanan, dia tersesat. Suri bertemu banyak makhluk di dalam hutan dan berinteraksi dengannya. Diketahui bahwa terdapat oknum-oknum yang berencana merusak hutan sehingga Suri berniat untuk membantu makhluk-makhluk di dalamnya untuk menyelamatkan Svaka Forest.

Pada awal permainan, Suri hanya akan dibekali oleh lentera sebagai senjata. Namun seiring berjalannya alur dalam game, dia akan ditemani oleh 30 kompatriot hantu yang memiliki kemampuan berbeda-beda untuk menyelesaikan misi. 

Perlu dicatat bahwa hanya tiga hantu yang dapat digunakan dalam satu waktu, namun akan menjadi kombinasi yang hebat apabila hantu yang digunakan tepat pada waktu dan tempatnya. Ketiga hantu tersebut akan mengeluarkan kekuatan spesialnya.

Selain itu, gamer juga akan disuguhkan dengan fitur skill point, di mana Suri dapat meng-upgrade ability-nya seperti attack, defence, dan sebagainya. 

Melalui trailer yang dirilis, Ghost Parade mengingatkan kita akan game Metroidvania dengan teman yang mirip, Ori and The Blind Forest yang rilis pada 2015.

Ghost ParadeGhost Parade. (Foto: instagram @ghost.parade dan @gnsorena)

Rilis

Rencananya, Ghost Parade akan tersedia pada platform PlayStation 4 (PS 4), dan Nintendo Switch. Namun ada kabar terbaru bahwa game ini juga akan dirilis pada PC melalui Steam. 

Diperkirakan game ini akan diluncurkan pada November 2019. Gamer yang berminat sudah dapat melalukan pre-order melalui situs Aksys Games Store. Seribu pemesan pertama akan mendapatkan bonus soundtrack dan juga lagu berdurasi hingga 56 menit. []

(Revy Putra Andaryanto)

Berita terkait
Bukalapak Gandeng Google untuk Masukkan Mitra ke Maps
Perusahaan rintisan (start up) unicorn, Bulakapak menjalin kerja sama dengan Google Bisnisku untuk memasukkan warung mitra mereka di Google Maps.
Game PS4 Bisa Dimainkan di Ponsel Android
Pembaruan perangkat lunak PS4 itu utamanya mencakup fungsionalitas baru untuk fitur sistem utama, termasuk fitur Party dan Remote Play.
Foto: Deretan Game Mobile Terlaris Oktober 2019
Banyaknya pilihan permainan dengan grafis mengesankan, kali ini, Tagar telah merangkum game mobile yang populer pada Oktober 2019.
0
Usai Terima Bantuan Kemensos, Bocah Penjual Gulali Mulai Rasakan Manisnya Hidup
Dalam hati Muh Ilham Al Qadry Jumakking (9), sering muncul rasa rindu bisa bermain sebagaimana anak seusianya. Main bola, sepeda.