Foto: Deretan Game Mobile Terlaris Oktober 2019

Banyaknya pilihan permainan dengan grafis mengesankan, kali ini, Tagar telah merangkum game mobile yang populer pada Oktober 2019.
Ilustrasi game. (Foto: gamecrate).

Jakarta -  Pengguna smartphone semakin dimanjakan dengan banyaknya pilihan permainan dengan grafis mengesankan. Kali ini, Tagar telah merangkum game yang populer pada Oktober 2019.  

1. Fun Race 3D

Game berjenis Hyper-Casual Racing mampu membuat orang ketagihan mengingat rintangan sederhana.

Fun Race 3DGame ini berjenis Hyper-Casual Racing, Fun Race 3D. (Foto: Play Store).

2. Sand Balls

Dirilis pada 12 Agustus 2019, Sand Balls langsung diunduh oleh lebih dari 10 juta orang.

Pemain hanya perlu memikirkan bagaimana deretan bola yang tersimpan di dalam tanah agar bisa dimasukkan ke dalam truk.

Sangat sederhana, kamu hanya perlu melakukan drag atau swipe pada layar untuk menggali tanah.

Sand BallsGame bertema memecahkan teka-teki ini cukup digemari di Android. (Foto: Play Store).

3. Free Fire

Game yang mengusung gameplay battle royale ini sukses mengalahkan game kompetitor lainnya, seperti PUBG.

Dirilis pada November 2017 oleh developer 111 dot Studios, game ini telah diunduh lebih dari 100 juta pengguna.

Free FireGame mobile bergenre War, Free Fire. (Foto: freefire).

4. Mobile Legends

Dirilis sejak tiga tahun lalu, kepopuleran game ini masih  bertahan hingga kini.

Mobile LegendsGame mobile bergenre MOBA Strategy, Mobile Legends. (Foto: mobilelegends).

5. Player Unknown Battler Royale (PUBG)

Kepopuleran PUBG sempat mengalahkan Mobile Legend pada awal 2019 lalu. Namun, game yang bertema battle royal ini dikeluhkan oleh banyak pengguna karena terlalu banyak memakan penyimpanan memori dan juga tidak cocok untuk smartphone kelas bawah atau bukan handphone gaming. 

PubgGame mobile bergenre War Player Unknown\'s Battlegrounds Mobile (PUBG). (Foto: pubg).

6. Call Of Duty: Mobile

Kehadiran Call Of Duty Mobile (COD Mobile) yang dirilis oleh Activision dan Garena pada 1 Oktober 2019. Game ini sejak kemunculannya langsung diserbu oleh para pengguna Android dan iOS.

COD Mobile menghadirkan beberapa mode seperti Battle Royal, Multiplayer dan satu yang masih dirahasiakan.

Call Of DutyCall Of Duty. (Foto: callofduty).

Berita terkait
Game PS4 Bisa Dimainkan di Ponsel Android
Pembaruan perangkat lunak PS4 itu utamanya mencakup fungsionalitas baru untuk fitur sistem utama, termasuk fitur Party dan Remote Play.
Main Game Sejak Balita Serupa dengan Kecanduan Narkoba
Efek paparan game pada anak sejak berusia balita serupa dengan kecanduan pengguna narkoba.
Tokoh Terminator Jadi Karakter Baru Game Mortal Kombat
Mortal Kombat menampilkan sejumlah gerakan Terminator mulai dari punching, krushing blow, dan dodging.
0
Laksamana Linda Fagan Perempuan Pertama Kepala Pasukan Penjaga Pantai Amerika
Presiden Biden memuji Laksamana Linda Fagan perempuan pertama sebagai panglima baru Pasukan Penjaga Pantai atau Coast Guard