Gelandang Calon Pengganti Paul Pogba di Man United

Gelandang Paul Pogba kemungkinan bakal meninggalkan Manchester United. Sejumlah pemain tengah masuk radar manajer Ole Gunnar Solskjaer.
Manchester United bakal mengobral gelandang Paul Pogba. Dengan harga yang lebih murah dibandingkan sebelumnya, Real Madrid dan Juventus siap bersaing menggaet Pogba. (Foto: thesun.co.uk)

Jakarta - Gelandang Paul Pogba kemungkinan bakal meninggalkan Manchester United. Juventus dan Real Madrid berupaya merekrut Pogba yang kontraknya di Man United akan berakhir pada 2021. Sejumlah pemain tengah masuk radar manajer Ole Gunnar Solskjaer untuk menggantikan Pogba. 

Juve dan Madrid serius ingin merekrut Pogba. Musim lalu, upaya mereka gagal karena Man United menolak melepas pemainnya. 

Kini, Man United siap menjual pemain tim nasional Prancis ini. Terutama setelah The Red Devils sukses memboyong Bruno Fernandes. Penampilan gelandang Portugal ini pun kian mengilap. 

Pembelian Fernandes menunjukkan Solskjaer selalu tepat melakukan perekrutan pemain. Termasuk saat dia mendatangkan Daniel James, Harry Maguire dan Aaron Wan-Bissaka. Semua menjadi pilar kekuatan Man United.

Man United sesungguhnya bisa memperpanjang kontrak Pogba sampai 12 bulan ke depan. Hanya, klub tak segera melakukannya yang menguatkan kabar pemain berusia 27 itu bakal dilepas. 

Madrid masih berhasrat memboyong Pogba. Pelatih Zinedine Zidane berharap bisa mendatangkan kompatriotnya ke Santiago Bernabeu. Pogba dan pemain depan Paris Saint-Germain Kylian Mbappe menjadi target Zidane untuk direkrut. 

Madrid bersaing ketat dengan Juve yang siap melepas 2 pemainnya, Miralem Pjanic dan Douglas Costa, untuk ditukar dengan Pogba. Tawaran 2 pemain itu mungkin menarik minat United. Apalagi, Pjanic bisa menggantikan peran Pogba. 

Bila Man United melepas Pogba, berikut sejumlah nama yang bisa didatangkan untuk menggantikannya. 

Miralem Pjanic

Gelandang Bosnia yang sudah berusia 30 namun tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan. Pjanic merupakan pilar kekuatan Juve sejak direkrut dari AS Roma pada 2016. Dirinya selalu masuk Tim Serie A Terbaik selama 4 musim terakhir. Dia juga mengantarkan I Bianconeri memenangi Scudetti 3 kali berturut-turut.  

Namun klub bakal melepas dia untuk ditukarkan dengan Pogba. Pjanic biasa bermain sebagai deep-lying playmaker dan mampu mengatur irama permainan tim. Bila pindah ke Man United, dia bakal menjadi partner ideal Fernandes di lini tengah.

Aaron Ramsey 

Pemain Juve lainnya yang bisa menggantikan peran Pogba. Juve mendapatkan Ramsey secara gratis setelah kontrak Ramsey berakhir di Arsenal

Hanya, gelandang asal Wales ini gagal tampil maksimal meski selalu diturunkan oleh pelatih Maurizio Sarri. Selama 24 pertandingan, Ramsey mampu mencetak gol. Meski demikian, dia kemungkinan bakal dilepas bila ada klub yang meminatinya. 

Solskjaer memang menyukai karakter permainan Ramsey. Bahkan Man United sudah lama mengincar pemain itu sejak masih ditangani Sir Alex Ferguson. Namun dia kemudian memilih bergabung dengan Arsenal. 

Juve siap memasukkan Ramsey sebagai bagian dari transfer Pogba bila Man United menginginkan pemain berusia 29 itu. Lagipula, Ramsey diyakini bakal kembali mencapai performa terbaik bila bergabung dengan Man United. 

Kai Havertz 

Salah satu bintang muda Bayer Leverkusen yang bersinar di Bundesliga Jerman. Pemain berusia 20 ini sudah mencetak 38 gol selama 139 kali membela Leverkusen. 

Havertz juga sudah memiliki 7 caps dan mulai menjadi pemain reguler di tim nasional Jerman. Dirinya merupakan perpaduan dari bintang lini tengah Jerman, Mesut Ozil, Michael Ballack dan Toni Kroos.

Hanya, Man United akan bersaing dengan Chelsea untuk menggaet Havertz. Terutama bila The Blues gagal mendapatkan Philippe Coutinho. 

James Maddison 

Saat merekrut Maguire dari Leicester City, Man United disarankan juga membeli Maddison. Pasalnya, gelandang berusia 23 ini memiliki potensi luar biasa dan merupakan bintang masa depan Inggris

Performa Maddison kian mengilap sejak dipoles manajer Brendan Rodgers. Dia mencetak 9 gol selama 35 pertandingan dan membawa The Foxes ke zona Liga Champions musim ini. 

Maddison diprediksi bakal makin berkembang, terutama bila bergabung dengan Man United. Hanya klub harus merogoh kocek 100 juta poundsterling bila ingin memboyong dia. Lagipula, Maddison sudah menyatakan tidak ingin meninggalkan Leicester. 

Solskjaer belum menentukan pemain yang diincarnya meski nama-nama tersebut sudah masuk kantongnya. Klub yang akan memboyong Pogba memang bisa menentukan siapa yang akan didatangkan Solskjaer. []

Berita terkait
Pertukaran Pogba, Tawaran Juventus ke Man United
Juventus menjadikan gelandang Manchester United Paul Pogba sebagai target utama perekrutan. Juve menawarkan pertukaran pemain dengan Man United.
Juventus Korbankan 3 Pemain Demi Gaet Paul Pogba
Juventus bakal mengorbankan 3 pemain demi menggaet gelandang Paul Pogba. Ini menjadikan Juve bakal bersaing ketat dengan Real Madrid memburu Pogba.
Paul Pogba Masih Jadi Target Prioritas Real Madrid
Gelandang Manchester United Paul Pogba masih menjadi prioritas Real Madrid. Namun Madrid bakal bersaing dengan Juventus, PSG dan Bayern Munich.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.