Duka Slank dan Glenn Fredly untuk Ani Yudhoyono

Grup musik Slank dan musisi Ambon Gleen Fredly ikut berduka mendengar Ani Yudhoyono meninggal dunia.
Kolase Slank dan Ani Yudhoyono. (FotoL Tagar)

Jakarta - Grup musik Slank ikut berduka mendengar kabar Istri Presiden Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono meninggal dunia pada Sabtu 1 Juni 2019, sekitar pukul 11.50 waktu Singapura.

Melalui akun Twitternya, @slankdotcom, grup musik yang dipelopori Kaka dan Bimbim itu mengucapkan berbelasungkawa. Mereka meminta fans serta masyarakat mendoakan kepergian Ani.

"Turut berduka cita atas wafaatnya Ibu Ani Yudhoyono. Mari sama-sama kita kirim doa. #SelamatJalanBuAni," cuit Slank pada Sabtu 1 Juni 2019.

Tak hanya Slank, musisi Ambon bersuara merdu Gleen Fredly turut kehilangan mantan ibu negara yang menyukai dunia fotografi tersebut.

"Turut berdukacita sedalamnya.. Rest in LOVE ibu Ani Yudhoyono," tulis Glen di akun Twitternya, @GleenFredly, pada Sabtu 1 Juni 2019.

Masih sama di dunia seni, ada sutradara Joko Anwar ikut berduka atas apa yang menimpa keluarga besar SBY. Sutradara film Gundala itu juga mendoakan semoga almarhum tenang di sisi-Nya.

"Ikut berduka cita atas berpulangnya Ibu Ani Yudhoyono. Semoga beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi Yang Maha Penyayang,"cuit @jokoanwar, pada Sabtu 1 Juni 2019

Ani Yudhoyono wafat di usia 66 tahun setelah berjuang melawan kanker darah (leukemia) di tengah perawatannya di National University Hospital Singapura. Rencananya almarhum akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan pada Minggu 2 Juni 2019.

Baca juga: 


Berita terkait
0
Kapolri: Sinergitas TNI-Polri Harga Mati Wujudkan Indonesia Emas 2045
Kapolri menekankan penguatan sinergitas TNI-Polri menjadi salah satu kunci utama dalam menyukseskan dan mewujudkan visi Indonesia Emas.