Ditunggu! Drama Love ft. Marriage & Divorce 3 Tayang 2022

Drama Love ft. Marriage & Divorce musim ketiga dikabarkan akan pada tahun 2022 sebuah kisah tentang perselisihan rumah tangga.
Ilustrasi - Drama Love ft. Marriage & Divorce. (Foto: Tagar/Dok Drama)

Jakarta - Drama Korea merupakan drama yang banyak diminati banyak orang termasuk masayarakat Indonesia yang juga sering menunggu drama-drama terpopuler dari Korea, sebut saja drama Love ft. Marriage & Divorce.

Pasalnya drama yang banyak ditunggu orang ini, akan berlanjut ke musim ketiga. Hal tersebut dikabarkan setelah musim kedua Love ft. Marriage & Divorce berakhir pada Minggu, 8 Agustus 2021. 

Berdasarkan jTBC News, yang dilihat pada Selasa, 10 Agustus 2021, sejumlah sumber dari tim produksi menyebut Love ft. Marriage & Divorce 3 diperkirakan tayang pada semester pertama 2022.

Sementara itu, berdasarkan Nielsen Korea, episode terakhir Love ft. Marriage & Divorce 3 berhasil meraih rating 16,6 persen. Hal itu mencetak sejarah baru dalam sepanjang sejarah saluran televisi TV Chosun.

Sebelumnya, tim produksi menyiapkan sejumlah kejutan dalam episode terakhir Love ft. Marriage & Divorce 2. Episode tersebut menampilkan Pan Sa-hyun (Sung Hoon) menikah dengan A-mi (Song Ji-in).

Begitu pula dengan So-won (Lee Min-young) yang terlihat dalam balutan gaun pengantin dan keluar mobil bersama Seo Ban (Moon Sung-ho). Akhir episode itu juga menampilkan cuplikan Seo Dong-ma (Bu Bae) menikah dengan Park Joo-mi (Sa Pi-young).

Hal tersebut mengejutkan penonton karena sepanjang musim kedua, Pan Sa-hyun digambarkan berselingkuh dengan Song-won demi memiliki anak. Sementara itu, A-mi memiliki hubungan gelap dengan Shin Yu-shin (Lee Tae-gon).

Secara garis besar, Love ft. Marriage & Divorce 2 menceritakan tiga perempuan dalam rentang usia 30-an hingga 50-an yang kehidupannya berubah setelah mengetahui perselingkuhan suami masing-masing. Mereka ialah Boo Hye-ryung (Lee Ga-ryeong), Sa Pi-young (Park Joo-mi) dan Lee Si-eun (Jeon Soo-keyong).

Tak terima dengan hal itu, para istri ini akhirnya melakukan balas dendam untuk membuat suami mereka menyesal dan mengambil hartanya.

Musim pertama drama ini pertama kali tayang pada 23 Januari 2021 dengan 16 episode. Sambutan hangat penonton membuat drama ini berlanjut ke musim kedua yang tayang pada 12 Juni 2021. []

Berita terkait
5 Drama Korea Action yang Layak Ditonton, Ada Lee Min Ho
Drama Korea tak melulu soal romantisme, ada juga dram action bisa menjadi pilihan tepat untuk ditonton.
Blue House Korea Selatan Rilis Penangguhan Drama Snowdrop
Blue House atau Istana Kepresidenan Korea Selatan baru saja merilis pernyataan baru tentang petisi penangguhan drama JTBC yaitu Snowdrop.
Rekomendasi Drama Nevertheless Bergenre Romantis
Pada pertengahan Juni 2021 lalu, JTBC menghadirkan drama baru bergenre romantis berjudul Nevertheless. Berikut alur ceritanya.
0
Pandemi dan Krisis Iklim Tingkatkan Buruh Anak di Dunia
Bencana alam, kelangkaan pangan dan perang memaksa jutaan anak-anak di dunia meninggalkan sekolah untuk bekerja