Diduga Pembakar Mobil Via Vallen Ditangkap Polisi

Mobil Alpard putih milik penyanyi dangdut Via Vallen dibakar orang tak dikenal. Diduga pelakunya telah ditangkap polisi.
Penyanyi dangdut yang berkesempatan menyanyikan tembang theme song Asian Games 2018, Via Vallen. (Foto: Instagram/viavallen)

Jakarta - Orang tak dikenal diduga pembakar mobil Alpard milik Via Vallen telah ditangkap polisi. Penyanyi dangdut itu mengumumkannya melalui video di Instagram Storynya, @viavallen, Selasa 30 Juni 2020.

Yang bakar mobilku sudah ditangkap polisi.

Unggahan itu merupakan video update-an dari insiden pembakaran mobil Alpard putih milik pelantun theme song Asian Games 2018 tersebut. Via Vallen mengatakan orang tersebut sudah berada di kantor polisi.

"Tersangkanya sudah di kantor polisi. Yang bakar mobilku sudah ditangkap polisi," kata Via Vallen.

Baca juga:

Sekitar pukul 03.00 WIB, Selasa 30 Juni 2020, Via Vallen mengumumkan mobilnya dibakar orang tak dikenal di gang di samping kediamannya di Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur. Pelantun tembang Sayang itu menginformasikannya melalui Instagram Storynya.

Via VallenMobil milik Via Vallen dibakar orang tidak dikenal. (Foto: Instagram/viavallen)

Beberapa jam kemudian, Via Vallen kembali mengunggah video yang memperlihatkan api makin membesar melahap mobilnya. Via Vallen khawatir api menyambar hingga ke kediaman para tetangganya. "Aku takut apinya ke rumah terus nyebar, sebelah rumahku ada tetangga juga. Ini katanya tadi ada yang bakar," ucapnya.

Selanjutnya Via Vallen mengunggah video lain. Tampak mobilnya hangus terbakar. Bagian atapnya, depan, dan interior di dalam mobil gosong, terparah bagian kap mobil yang habis dilahap si jago merah.

Hingga berita ini diturunkan, pesan singkat dan sambungan telepon dari Tagar kepada pihak Via Vallen terkait insiden ini masih belum mendapat respons. 

Berita terkait
Ciuman Puput Nastiti Mendarat ke Ahok saat Ultah ke-54
Puput Nastiti Devi tak ingin melewatkan momen bahagia ketika suaminya Ahok ulang tahun atau ultah ke-54. Puput mendaratkan ciumannya ke Ahok.
Cibiran ke Selulit Luna Maya Saat Pakai Hot Pants
Artis cantik Luna Maya tak bisa lepas dari sorotan. Ketika mengenakan hot pant, selulit di tubuhnya dicibir.
Nagita Slavina Tolak Hadiah dari Ketua MPR, Kenapa?
Ketua MPR Bambang Soesatyo atau Bamsoet mengunjungi kediaman Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Depok Jawa Barat.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.