Depok Optimalkan Kampung Siaga Covid-19 Berbasis RW

Untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Depok dioptimalkan peran Kampung Siaga Covid-19 berbasis RW
Wali Kota Depok, Mohammad Idris. (Foto: Istimewa/berita.depok.go.id).

Kota Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat, terus berupaya untuk memutus mata rantai penularan kasus Coronavirus Disease 2019/Covid-19. Salah satu di antaranya adalah dengan mengoptimalkan peran Kampung Siaga Covid-19 berbasis rukun warga (RW) dalam melakukan pemantauan.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris, mengatakan bawah Kota Depok saat ini masih menerapkan Pembatasan Sosial Kampung Siaga (PSKS) di tingkat RW. Dengan penerapan tersebut sangat efektif menekan penyebaran Covid-19 di Kota Depok. "Peran Kampung Siaga Covid-19 sangat mendukung penerapan PSKS, karena dapat secara langsung memantau aktivitas dan kondisi warga," kata Wali Kota saat siaran langsung (Live) di Radio Elshinta Jakarta 90 FM, 7 Juli 2020.

Menurut Mohammad Idris, Kampung Siaga Covid-19 juga efektif memantau warga yang bekerja di luar Depok. Mengingat, Satgas Kampung Siaga Covid-19 mengetahui lebih lengkap terkait data warga di sekitarnya.

Berkat kerja keras Kampung Siaga Covid-19 juga, menurut Mohammad Idris, saat ini terdapat 12 kelurahan di Kota Depok yang bebas kasus Covid-19. Capaian tersebut harus terus dipertahankan dan ditingkatkan agar Depok bebas kasus Covid-19.

"Melalui kendali camat dan lurah, kami akan terus memantau dan mengoptimalkan kerja Kampung Siaga Covid-19 berbasis RW ini untuk memutus rantai penularan Covid-19," tandasnya. (berita.depok.go.id). []

Berita terkait
Kesembuhan Covid-19 di Depok Capai 65,42 Persen
Tingkat sembuh pasien Covid-19 di Kota Depok, Jawa Barat, terus meningkat. Data terakhir menunjukkan persentase kesembuhan mencapai 65,42%
Pandemi Covid-19 Depok Siagakan Posyandu Keliling
Untuk meningkatkan pelayanan kepada ibu hamil dan balita di masa pandemi Covid-19 Pemkot Depok jalankan Posyandu Keliling (Posling)
Nasi Kotak untuk Warga Terdampak Covid-19 di Depok
Untuk meringankan beban warga terdampak pandemi Covid-19, PKK Kota Depok bagikan 100 nasi kotak di Kelurahan Ratujaya, Kecamatan Cipayung