Denny Darko Ramal Peruntungan 12 Shio Tahun 2020

Denny Darko melalui akun YouTube pribadinya meramalkan peruntungan dari 12 shio di tahun 2020.
Denny Darko. (Foto: Instagram/Denny Darko)

Jakarta - Pesulap dan pembaca tarot, Denny Darko, melalui channel YouTube pribadinya membagikan sebuah video yang membicarakan peruntungan dari 12 shio di tahun 2020. 

Perayaan Imlek selalu identik dengan kegiatan bagi-bagi angpao, pagelaran liong dan barongsai, sembahyang leluhur, nian gao atau kue keranjang, mengenakan qipao, dan sebagainya. Namun, ada satu hal yang tak kalah penting dalam menyambut Tahun Baru Imlek, yakni ramalan shio.

Perayaan Tahun baru yang jatuh pada 25 Januari 2020 kali ini merupakan Tahun Tikus Logam. Orang-orang yang lahir di tahun tikus logam dianggap sebagai tanda dari kekayaan.

Dalam video berjudul Peruntungan 12 Shio di Tahun 2020 (Tahun Cina 2571), Kenali Shiomu dan Dengarkan Baik-Baik, Denny meramalkan peruntungan setiap shio dengan menggunakan kartu tarot. Berikut ulasannya.

Tikus

Shio TikusShio Tikus. (Foto: chinesenewyear.net)

Untuk orang-orang bershio tikus, di Tahun Baru Imlek kali ini akan ada potensi pekerjaan atau penghasilan baru. Potensi tersebut dimulai dari sesuatu yang kecil, namun akan membawa dampak yang luar biasa bagi kehidupan orang-orang bershio tikus. Bahkan pekerjaan ini kemungkinan besar akan mengganti pekerjaan utama mereka saat ini.

“Mungkin di awal kalian akan meremehkan, tapi nanti seiring berjalannya waktu kalian akan melihat bahwa bisnis ini akan mulai membesar, mempengaruhi hidup kalian, dan kalian akan merasa bangga dengan bisnis ini,” ujar Denny.

Cobalah untuk jeli melihat suatu peluang bisnis yang ada, jangan meremehkan peluang tersebut, dan kerjakan segala sesuatunya dengan serius.

“Coba untuk melihat satu peluang bisnis yang ada di sekitar kalian, jangan kalian pernah meremehkan apapun itu. Ingat, apapun yang kita kerjaakan dengan keseriusan, walaupun kecil suatu saat akan menjadi besar,” lanjutnya.

Sapi

Shio SapiShio Sapi. (Foto: chinesenewyear.net)

Untuk Shio Sapi, tahun ini adalah saatnya kalian untuk mengevaluasi segala aspek kehidupan, khususnya pada apa yang menjadi penghalang kalian di tahun sebelumnya. Kenali penghalang tersebut dan anstisipasi dengan baik agar tidak terulang di tahun 2020.

“Ini adalah saatnya kalian mengevaluasi diri kalian. Tapi evaluasinya fokus pada apa yang menjadi pengahalang kalian, apa kegagalan yang terjadi di tahun 2019 kemarin itu harus kalian antisipasi,” kata Denny.

Hal yang sama berlaku pada kehidupan percintaan orang-orang bershio sapi. Cobalah untuk temukan sumber permasalahan dari hubungan kalian. perbaiki dan antisipasi sebaik mungkin agar masalah yang sama tidak kembali terulang.

“Begitupula dengan percintaan. Kenali masalahnya dan coba untuk selesaikan dan antisipasi untuk tahun ini,” ucapnya.

Harimau

Shio HarimauShio Harimau. (Foto: chinesenewyear.net)

Shio Harimau untuk tahun ini nampaknya harus mulai belajar menentukan keputusan dengan bijak. Pasalnya, akan tiba suatu masa kalian harus memilih satu di antara dua hal dalam hidup kalian. Jangan pernah memilih berdasarkan kesukaan ataupun pengalaman di masa lalu. Cobalah menentukan sesuatu dengan intelegensi yang kalian miliki.

“Akan tiba satu masa di awal tahun ini kalian harus memilih di antara dua keputusan besar. Untuk ini, kalian harus adil. Kalian harus melihat ini tidak berdasarkan kesukaan atau berdasarkan pengalaman terhadap masa lalu. Lihat dengan intelegensi kalian,” kata Denny.

Kegagalan dalam menentukan keputusan tersebut dapat menyebabkan kalian kehilangan dua hal yang menjadi pilihan kalian tadi.

“Fokus kalau ini semua adalah sesuatu yang terukur, mana yang baik mana yang tidak, dan kalian harus berani mengambil keputusan. Gagal mengambil keputusan sama dengan kehilangan dua-duanya,” ucap Denny.

Kelinci

Shio KelinciShio Kelinci. (Foto: chinesenewyear.net)

Bagi orang-orang bershio kelinci, cobalah gunakan kembali apa yang menjadi kemampuan dan kesuksesan kalian di masa lalu. Coba untuk mengambil esensi dari suatu hal yang kalian kerjakan.

“Gunakan suatu pengetahuan kalian di masa lalu untuk menyelamatkan apapun yang ada di masa depan kalian. Apapun itu, lakukan dengan seksama dan dapatkan hasil yang maksimal,” tutur Denny.

Naga

Shio NagaShio Naga. (Foto: chinesenewyear.net)

Di tahun Tikus Logam, orang-orang bershio naga harus mampu menerapkan prinsip amati, tiru, dan modifikasi. Cobalah untuk mengamati suatu hal yang positif dari musuh maupun pesaing bisnis kalian untuk kemudian diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Lebih cerdik lebih mengetahui apa yang bisa kalian ambil dari musuh kalian atau dari pesaing bisins kalian. Jangan merasa tersaingi dan merasa benci dengan produk pasing kalian,” ujar Denny.

“Ambil satu hal yang positif dari yang mereka lakukan dan coba implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Lakukan itu lebih baik lagi, jangan sama. Ingat, jangan sama!” ujarnya.

Ular

Shio UlarShio ular. (Foto: chinesenewyear.net)

Shio Ular nampaknya harus lebih berhati-hati di tahun ini. untuk kalian yang bershio ular, mulai saat ini cobalah untuk memahami diri kalian sendiri terlebih dahulu sebelum mencoba memahami hal-hal di luar diri kalian.

Coba ingat kembali apa yang menjadi misi, keinginan, apa yang kalian sukai, apa yang kalian tidak sukai, apa yang membuat kalian takut, gentar, marah, dan sebagainya. Jangan juga malu untuk bertanya kepada orang lain mengenai diri kalian. Temukan hal tersebut, lalu introspeksi kembali.

“Lihat tidak keluar, lihat ke dalam diri kalian. Kalian harus mengerti siapa diri kalian dan mencoba untuk mencari cari tahu apa yang menjadi misi dan keinginan,” ujar Denny.

“Knowing yourself is the main thing, dan ini harus dilakukan sekarang juga,” ujarnya.

Kuda

Shio KudaShio Kuda. (Foto: chinesenewyear.net)

Para Shio Kuda tahun ini harus menyelesaikan semua tanggungan dan tugas-tugas yang terhenti di tahun sebelumnya. Jangan pernah menganggap remeh hal tersebut, karena tanggungan ini nantinya, bila sudah diselesaikan, akan menjadi kunci untuk mendapatkan sesuatu yang lebih besar dalam hidup kalian.

“Jangan sampai ada satu tanggungan yang belum diselesaikan. Karena ternyata tanggungan kalian itu tadi adalah kunci untuk mendapatkan sesuatu yang besar,” jelas Denny.

Di tahun 2020 ini, cobalah untuk menyelesaikan tanggungan-tanggungan tersebut dengan kecerdasan yang kalian miliki saat ini, atau dengan tim yang kalian miliki saat ini.

Sedangkan untuk masalah percintaan, hal ini berarti ada sesuatu dari diri kalian, para Shio Kuda, yang disorot dan diingat oleh pasangan kalian. Terus lakukan dan kembangakn hal tersebut menjadi lebih baik dari sebelumnya.

“Ini meminta kalian untuk mengerti bahwa apa yang kalian lakukan di tahun lalu ternyata ada yang di-highlight dengan pasangan kalian,” ucap Denny.

Kambing

Shio KambingShio Kambing. (Foto: chinesenewyear.net)

Untuk orang-orang bershio kambing, kalian harus belajar untuk bisa menjadi seorang pemimpin yang baik, tak hanya untuk orang lain tapi juga untuk diri kalian sendiri. Cobalah untuk tegas dalam mengambil suatu keputusan. Mulai saat ini, jadilah orang yang disiplin dan lakukan pekerjaan yang menjadi tanggung jawab kalian satu per satu.

Selain itu, cobalah untuk tidak mengikuti orang lain, serta tidak bingung dan galau berkepanjangan ketika hendak mengambil keputusan. Cobalah menjadi pemimpin yang mengetahui dengan baik jalan yang dipilih. Berikan juga suatu nilai penting dari kepemimpinan kalian agar orang-orang yakin untuk mengikuti kalian.

“Berikan nilai kenapa mereka harus mengikuti kalian. Tapi yang terpenting kalian harus bisa memimpin diri kalian dahulu. Cobalah untuk disiplin dan lakukan suatu hal satu demi satu. Sukseskan itu dan ajak orang lain sukses bersama kalian,” ujar Denny.

Monyet

Shio MonyetShio Monyet. (Foto: chinesenewyear.net)

Di tahun Tikus Logam ini, Shio Monyet harus belajar untuk bersabar dan menimbang segala sesuatunya secara perlahan. Pahami apa yang sedang kalian kerjakan, apa yang harus dikerjakan, dan apa yang harus ditinggalkan. Karena mungkin saja kesempatan yang datang saat ini tidak akan terulang kembali. Cobalah untuk menghilangkan ego dan tentukan keputusan secara hati-hati.

“Cobalah menimbang hal satu demi satu, perlahan-lahan. Coba cari mengapa harus melakukan ini, dan mengapa harus ditinggalkan. Tidak terburu-buru dan gegabah dalam mengambil keputusan,” ujar Denny.

Ayam

Shio AyamShio Ayam. (Foto: chinesenewyear.net)

Para Shio Ayam di tahun ini nampaknya sudah berada di jalan yang tepat dan siap untuk lebih maju dan sukses dari tahun sebelumnya. Hanya saja, kalian perlu memperhatikan hal-hal yang sudah kalian siapkan, analisa kembali setiap detail yang ada. Jika kalian merasa segala sesuatunya sudah “aman”, maka lakukan segera dan jangan pernah menunda karena di tahun ini, kalian akan mendapat suatu peruntungan yang luar biasa.

“Di tahun tikus ini kalian telah on track dan siap untuk bisa lebih maju lagi dan sukses dari tahun sebelumnya,” ujar Denny.

“Bisnis apapun yang kalian ingin lakukan, lakukan saat ini juga, karena di tahun ini kalian akan mendapatkan suatu peruntungan yang luar biasa,” ucapnya.

Anjing

Shio AnjingShio Anjing. (Foto: chinesenewyear.net)

Di tahun 2020 ini, kalian harus lebih berani bertanya kepada seseorang yang lebih kompeten pada apa yang sedang kalian kerjakan saat ini. cobalah untuk berkonsultasi dan berpartner dengan seseorang yang memang ahli pada bidangnya. Jangan pernah melakukan segala sesuatunya hanya dengan bermodalkan nekat dan pengetahuan seadanya.

“Jangan mencoba-coba sesuatu dan nekat melakukan hanya dengan googling, browsing, atau bertanya-tanya pada orang yang tidak kompeten. Coba untuk mengukur semuanya dan lakukan dengan seksama,” katanya.

Babi

Shio BabiShio Babi. (Foto: chinesenewyear.net)

Di tahun ini, Shio Babi harus lebih berani bertindak. Jangan pernah merasa takut pada apa yang akan terjadi di kemudian hari. Maksimalkan kemampuan yang kalian miliki saat ini. Karena ada suatu hal yang besar yang ada dalam diri kalian yang dapat kalian andalkan.

“Jangan melihat berdasarkan penampakan apa yang kalian takuti. Coba untuk melihat siapa diri kalian dan siapa yang kalian hadapi atau apa yang kalian sekarang sedang kerjakan,” ujarnya.

Orang-orang dengan Shio Babi juga disarankan untuk tidak ragu dalam bertindak, karena bisa jadi di tahun ini kalian akan mendapat peruntungan yang luar biasa yang bisa kalian banggakan di kemudian hari.

“Mungkin di awalnya terlihat menyeramkan, mungkin awalnya kalian belum pernah melakukan ini. Tapi lakukan dengan hati-hati. Jangan cari kekuatan dan jadilah kekuatan itu sendiri,” lanjutnya.

Selamat Tahun Baru Imlek!

Baca juga:


Berita terkait
Memaknai Filosofi Tahun Tikus Logam pada Imlek 2020
Menurut penanggalan Tahun Baru Imlek 2571 Kongzili yang dirayakan Sabtu, 25 Januari 2020 merupakan tahun Tikus Logam.
Kue Keranjang, Simbol Kerukunan Imlek Lasem Rembang
Kue keranjang, panganan khas setiap Imlek. Di Lasem, Rembang, panganan ini juga simbol kerukunan.
Keceriaan Anak Tionghoa, Perayaan Imlek di Makassar
Perayaan Imlek tentu menjadi kebahagiaan khususnya bagi anak-anak Tionghoa. Karena di hari raya Imlek mereka akan mendapatkan angpao dari keluarga
0
Ini Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia FIFA 2022 Qatar
Daftar lengkap 32 negara yang akan bermain di putaran final Piala Dunia FIFA 2022 Qatar November - Desember 2022