Demonstrasi Mendukung Ukraina Berlanjut di Seluruh Benua Eropa

Puluhan ribu orang berunjuk rasa di berbagai kota di Benua Eropa, 5 Maret 2022, untuk dukung Ukraina dan menuntut diakhirinya invasi Rusia
Wali Kota Paris, Prancis, dan kandidat presiden Anne Hidalgo (kanan) berpawai bersama sejumlah politisi sambil membawa spanduk bertuliskan “Berdiri Bersama Ukraina” dalam demo memprotes invasi Rusia ke Ukraina, di Paris, Prancis, 5 Maret 2022 (Foto: voaindonesia.com - Francois Mori/AP)

Paris – Puluhan ribu orang berunjuk rasa di berbagai kota di Benua Eropa pada Sabtu, 5 Maret 2022, untuk mendukung Ukraina dan menuntut diakhirinya invasi Rusia. Banyak warga di seluruh dunia mengecam serangan yang dilakukan oleh Presiden Rusia, Vladimir Putin, ke Ukraina yang dimulai pada 24 Februari 2022 dan sepertinya memasuki fase baru dengan serangan yang lebih intens.

Ribuan orang berkumpul di Paris pada Sabtu, 5 Maret 2022, siang untuk menyerukan, "stop perang di Eropa," kata seorang koresponden Kantor Berita Perancis, AFP.

"Kami akan berunjuk rasa di sini setiap akhir pekan, di Paris atau tempat lain, sampai Putin pergi, menarik tank-tanknya," ujar Aline Le Bail-Kremer, seorang anggota "Kami Bersama Ukraina," salah satu grup yang menyelenggarakan protes itu.

Seorang sumber di Kepolisian Prancis mengatakan sekitar 25 ribu demonstran diperkirakan berunjuk rasa di lebih dari 100 kota di Prancis.

Sebuah protes besar juga digelar di Zurich, Swiss pada Sabtu, 5 Maret 2022. Para demonstran menuntut penarikan pasukan Rusia dari Ukraina. Kantor Berita Swiss, ATS, melaporkan penyelenggara meyakini sebanyak 40 ribu orang mengikuti aksi itu.

Berbagai unjuk rasa serupa juga diadakan di London, Roma, dan Zagreb (vm/ft)/AFP/voaindonesia.com. []

Konsekuensi Berat Bagi Rusia Jika Invasi Ukraina

Dari Pemimpin Dunia Sampai Atlet Kecam Invasi Rusia ke Ukraina

Latar Belakang Konflik Ukraina dan Invasi Rusia ke Donbas

Unjuk Rasa Ribuan Warga Ukraina di Tengah Ancaman Invasi Rusia

Berita terkait
Amerika Tuduh Serangan Rusia “Semakin Brutal” di Ukraina
Menlu AS, Antony Blinken, mengatakan pasukan Rusia "semakin brutal menyerang di Ukraina, termasuk penduduk sipil"
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.